Sukses

Medco Energi Bakal Pecah Nilai Nominal Saham, Ini Jadwalnya

PT Medco Energi Internasional Tbk akan melakukan pemecahan nilai nominal saham atau stock split.

Liputan6.com, Jakarta - PT Medco Energi Internasional Tbk akan melakukan pemecahan nilai nominal saham atau stock split.

Mengutip keterbukaan informasi di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (5/9/2017), PT Medco Energi Internasional Tbk akan melakukan stock split dari nilai nominal Rp 100 per saham menjadi Rp 25 per saham.

Adapun jadwal pelaksanaan stock split antara lain akhir perdagangan saham dengan nilai nominal lama di pasar reguler dan negosiasi pada 8 September 2017.

Kemudian awal perdagangan saham dengan nilai nominal baru di pasar reguler dan negosiasi pada 11 September 2017, akhir penyelesaian transaksi dengan nilai nominal lama di pasar reguler dan negosiasi pada 13 September 2017. Pada 13 September juga merupakan penentuan pemegang rekening yang berhak atas stock split.

Sedangkan periode perdagangan saham di pasar tunai dengan nilai nominal lama pada 11-13 September 2017. Awal perdagangan saham dengan nilai nominal baru di pasar tunai pada 14 September 2017.

Pada perdagangan saham Selasa pekan ini, saham PT Medco Energi International Tbk naik 1,85 persen menjadi Rp 3.310 per saham. Total frekuensi perdagangan saham 1.939 kali dengan nilai transaksi Rp 21,7 miliar.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini: