Sukses

Blue Bird Raih Pinjaman Rp 1 Triliun dari Bank Sumitomo

PT Blue Bird Tbk akan menggunakan pinjaman untuk pembiayaan armada.

Liputan6.com, Jakarta - PT Blue Bird Tbk (BIRD) meraih pinjaman Rp 1 triliun dari PT Bank Sumitomo Mitsui Indonesia. Pinjaman akan digunakan untuk pembiayaan armada.

Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), seperti ditulis Kamis (12/10/2017), PT Blue Bird Tbk dan anak perusahaannya menandatangani perjanjian fasilitas pinjaman dengan Bank Sumitomo pada 11 Oktober 2017.

Di keterbukaan informasi BEI, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk Purnomo Prawiro menuturkan, dana pinjaman akan digunakan untuk pembiayaan armada.

Pembayaran pinjaman dilakukan dengan 48 kali angsuran setiap bulan. Pinjaman itu selama enam tahun yang tidak melebihi 29 September 2023.

Perseroan mengharapkan pinjaman itu akan menunjang secara langsung kegiatan operasional perseroan dan anak perusahaan untuk pembiayaan armada transportasi taksi, bus, dan rental berikut perlengkapan armadanya.

"Perolehan pinjaman tidak berdampak negatif terhadap kondisi keuangan. Dengan pinjaman menunjang kelangsungan usaha perseroan dan anak-anak perusahaan," kata dia.

Pada sesi pertama perdagangan saham Kamis pekan ini, saham PT Blue Bird Tbk naik 0,63 persen ke posisi Rp 4.810 per saham. Nilai transaksi Rp 45,6 juta.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: