Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang menguat pada perdagangan saham Senin (17/5/2021). Meski demikian, pelaku pasar diminta untuk waspadai level support yang berada di 5.883.
Analis PT MNC Sekuritas, Herditya Wicaksono menuturkan, selama IHSG masih mampu berada di atas level 5.883, IHSG diperkirakan berpeluang menguat untuk menguji kembali area 6.000-6.030. Namun, bila IHSG terkoreksi secara agresif dan menembus level support itu, IHSG akan menuju ke 5.750-5.840.
"IHSG berada di level support 5.880-5.735 dan resistance 6.115-6.230," ujar dia dalam catatannya.
Advertisement
Baca Juga
Herditya memilih sejumlah saham untuk dicermati pelaku pasar. Saham itu antara lain PT PP London Sumatera Tbk (LSIP), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID), dan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG).
Berikut rekomendasi teknikalnya:
1.PT PP London Sumatera Tbk (LSIP)-Buy on weakness (1.385)
Saham LSIP ditutup terkoreksi 1,1 persen ke level 1.385 pada perdagangan 11 Mei 2021.
"Kami perkirakan, posisi LSIP saat ini sedang berada di wave (iv) dari wave [c] dari wave B. Hal ini berarti, koreksi LSIP akan relatif terbatas dan berpeluang menguat kembali,” ujar dia.
Buy on Weakness: 1.360-1.385
Target Price: 1.450, 1.500
Stoploss: below 1.340
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Saham Bank Mandiri hingga Tower Bersama Infrastructure
2. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) - Buy on weakness (5.900)
Pada perdagangan 11 Mei 2021, saham BMRI ditutup terkoreksi 1,3 persen ke level 5,900.
"Posisi saham BMRI saat ini diperkirakan sudah berada di akhir wave [v] dari wave C dari wave (A), sehingga koreksi BMRI sudah terbatas dan berpeluang untuk berbalik menguat membentuk wave (B),” ujar Herditya.
Buy on Weakness: 5.700-5.900
Target Price: 6.200, 6.850
Stoploss: below 5.400
3. PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) - Buy on weakness (376)
Saham DOID ditutup menguat 2,7 persen ke level 376 pada perdagangan Selasa, 11 Mei 2021.
"Selama DOID masih sanggup berada di atas level support 342, maka kami perkirakan pergerakan DOID saat ini sedang membentuk wave [iii] dari wave 5,” kata dia.
Buy on Weakness: 366-376
Target Price: 390, 420
Stoploss: below 342
4. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) - Sell on Strength (2.620)
Saham TBIG ditutup menguat 1,2 persen ke level 2.620 pada perdagangan pekan lalu, 11 Mei 2021.
"Selama TBIG belum mampu menembus resistance-nya di 2.850, maka posisi TBIG saat ini kami perkirakan sedang membentuk wave [b], sehingga penguatannya akan relatif terbatas dan masih rentan koreksi kembali," ujar Herditya.
Koreksi TBIG akan terkonfirmasi bila TBIG terkoreksi ke bawah 2.490, dan diperkirakan rentang koreksi akan berada di level 2.350-2.400.
Sell on Strength: 2.650-2.750
Advertisement