Sukses

Profil Jerry Marmen, Komisaris Utama Baru Bank KB Bukopin

Rapat Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) sepakat perombakan manajemen Perseroan.

Liputan6.com, Jakarta - Rapat Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) menyetujui penunjukkan Jerry Marmen sebagai Komisaris Utama.

Menyusul pengunduran diri Bo Youl Oh yang sebelumnya menjabat posisi tersebut. Berdasarkan informasi yang dihimpun Liputan6.com, Jerry Marmen merupakan peneliti dan konsultan senior di bidang ekonomi dan manajemen bisnis dengan spesialisasi dalam strategi perusahaan & bisnis, manajemen perubahan, dan GRC (tata kelola, manajemen risiko, dan kepatuhan).

Lahir di Medan, 1 Maret 1965, Jerry menyelesaikan pendidikan S3 manajemen dan bisnis ekonomi, spesialisasi manajemen strategi dan pengembangan organisasi di Australian National University. Jerry aktif terlibat sebagai narasumber dan advisor di berbagai seminar.

Salah satunya menjadi instruktur pada pelatihan persiapan ujian sertifikasi manajemen risiko untuk calon komisaris oleh biro SDM Kemenkeu. Saat ini, Jerry merupakan dosen senior di Asian Banking, Finance & Informatics (ABFI) Institute PERBANAS sekaligus menjadi peneliti senior di Sigmaphi.

Selain pengangkatan Jerry, RUPS juga menyetujui penunjukkan Nam Hoon Cho sebagai Wakil Komisaris Utama menggantikan Sapto Amal Damandari yang juga mengundurkan diri.

Kemudian menambahkan Sukriansyah S. Latief dan Eugene K. Galbraith sebagai Komisaris Independen Bank KB Bukopin. Serta pengangkatan Henry Sawali sebagai Direktur Perseroan.

 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 3 halaman

Rombak Susunan Pengurus

Sebelumnya, Rapat Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) menyetujui perombakan manajemen Perseroan. RUPSLB Bank KB Bukopin menyusul pengunduran diri sejumlah komisaris dan direksi Perseroan.

Adapun pengunduran diri beberapa pengurus Perseroan, antara lain; Bo Youl Oh selaku Komisaris Utama, Susiwijono selaku Komisaris, Sapto Amal Damandari selaku Wakil Komisaris Utama, dan Hari Wurianto selaku Direktur Perseroan.

Sementara itu, terdapat pula penambahan beberapa pengurus Bank KB Bukopin, antara lain; Jerry Marmen sebagai Komisaris Utama, Nam Hoon Cho sebagai Wakil Komisaris Utama, Sukriansyah S. Latief dan Eugene K. Galbraith sebagai Komisaris Independen Perseroan. Serta pengangkatan Henry Sawali sebagai Direktur Perseroan.

Direktur Utama Bank KB Bukopin, Chang Su Choi mengatakan keputusan rapat pada Jumat, 19 November 2021 berlaku efektif setelah lulus dalam uji kepatutan dan kelayakan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) selaku regulator.

“Pengunduran diri beberapa pengurus merupakan keputusan yang telah disepakati bersama. Saat ini fokus Perseroan tetap konsisten untuk dapat menjadi pemain utama dalam bisnis perbankan di Indonesia. Kami yakin dengan susunan pengurus saat ini dapat semakin memperkuat kinerja Perseroan ke depan,” ujarnya dalam keterangan yang diterima Liputan6.com, Jumat, 19 November 2021.

Choi menilai, perubahan pengurus merupakan hal yang lumrah terjadi dalam struktur organisasi Perseroan. Aksi korporasi tersebut merupakan upaya yang ditempuh oleh perseroan untuk menjaga kepercayaan nasabah.

“Perseroan harus selalu bertransformasi ke arah yang lebih baik setiap tahunnya” lanjut Choi.

Choi juga menegaskan mundurnya Hari Wurianto selaku Direktur Perseroan dan beliau akan mengemban amanah baru sebagai nahkoda Bank KB Bukopin Syariah merupakan suatu keharusan untuk membantu percepatan kinerja anak perusahaan.

“Saya mewakili Manajemen Perseroan mengucapkan terima kasih sebesar- besarnya atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan oleh Bapak Bo Youl Oh, Bapak Sapto Amal Damandari, Bapak Susiwijono dan Bapak Hari Wurianto selama menjabat di Bank KB Bukopin” lanjut Choi.

Di saat bersamaan, Choi sekaligus mengucapkan selamat datang kepada jajaran Komisaris dan Direksi yang telah diangkat melalui rapat hari ini.

3 dari 3 halaman

Susunan Pengurus

Dengan keputusan tersebut, susunan pengurus Perseroan saat ini sebagai berikut:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama: Jerry Marmen

Wakil Komisaris Utama: Nam Hoon Cho

Komisaris: Nanang Supriyatno

Komisaris: Stephen Liestyo

Komisaris Independen: Hae Wang Lee

Komisaris Independen: Tippy Joesoef

Komisaris Independen: Eugene K. Galbraith

Komisaris Independen: Sukriansyah S. Latief

Direksi

Direktur Utama: Chang Su Choi

Wakil Direktur Utama: Robby Mondong

Direktur: Iwan Dharmawan

Direktur: Seng Hyup Shin

Direktur: Ji Kyu Jang

Direktur: Helmi Fakhrudin

Direktur: Dodi Widjajanto

Direktur: Yohanes Suhardi Direktur: Henry Sawali