Sukses

Libur Imlek 2023, Ini 7 Rekomendasi Drakor yang Bikin Melek Bisnis hingga Investasi Saham

Berikut tujuh drama Korea (drakor) yang bisa jadi pertimbangan untuk ditonton saat libur Imlek 2023.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah telah menetapkan libur nasional dan cuti bersama dalam rangka Imlek 2023. Bagi Anda yang memutuskan libur saat cuti bersama Imlek 2023, sejumlah kegiatan seperti nonton drama Korea (drakor) dapat jadi pilihan.

Pemerintah sudah menetapkan libur nasional Imlek 2023 yang jatuh pada Minggu, 22 Januari 2023. Sedangkan cuti bersama Imlek pada Senin, 23 Januari 2023. Hal itu sudah ditetapkan dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Nomor 1006/2022, Nomor 3/2022 dan Nomor 3/2022 yang diteken oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) pada Selasa, 11 Oktober 2022. Akan tetapi, pelaksanaan cuti bersama tersebut tidak wajib.

Seperti yang tertuang dalam SKB tiga Menteri Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022, dan Nomor 3 Tahun 2022 tentang hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023 dalam diktum ketujuh.

“Pelaksanaan cuti bersama sebagaimana dimaksud dalam Diktum Kesatu bagi lembaga/instansi swasta diatur oleh pimpinan masing-masing,” demikian mengutip dari Diktum Ketujuh SKB Tiga Menteri tersebut.

Jika Anda yang memutuskan cuti bersama Imlek pada Senin, 23 Januari 2023, dan belum ada rencana untuk mengisi kegiatan libur. Nonton drakor bisa jadi pertimbangan. Apalagi saat ini tema drakor tidak hanya masalah cinta, persahabatan, keluarga, tetapi juga bisa bikin Anda melek investasi. Berikut tujuh drakor yang bikin melek investasi dikutip dari akun Instagram @emtrade_id:

1.Payback (2023)

Drakor yang tayang di tv channel SBS ini menceritakan drama balas dendam yang mendebarkan tentang perjuangan baik tanpa ragu dengan segalanya untuk melawan ‘kartel’ yang telah berkonspirasi dengan hukum. Drakor ini mulai tayang 6 Januari 2023.

 

 

2 dari 3 halaman

Stock Struck

2.Cleaning Up

Drakor yang tayang di tv channel JTBC ini menceritakan sisi lain dari dunia investasi. Ada tiga wanita petugas kebersihan yang ingin mengubah nasib. Mereka mulai susun rencana “licik” untuk mendapatkan rekomendasi saham secara ilegal dengan mendengarkan informasi perdagangan dari karyawan sekuritas.Adapun drakor ini merupakan remake dari drama Inggris.

3.Stock Struck

Dalam akun Instagram @emtrade_id menyebutkan kalau Stock Struck wajin masuk daftar. Drama ini menampilkan berbagai latar belakang orang yang mulai investasi di saham dengan satu tujuan yaitu cuan. Yang menarik bukan hanya dari ceritanya, tapi drama ini juga mempertontonkan bagaimana sebenarnya investasi di saham. Drama Korea ini sudah tayang di TVING pada pada Agustus-September 2022.

 

 

 

 

3 dari 3 halaman

Start-Up

4.Start-Up

Drama ini juga tidak boleh ketinggalan. Start-Up menceritakan perjuangan anak muda yang ingin rintis perusahaan teknologi baru. Banyak pelajaran berharga mengenai investasi saham dan strategi berbisnis. Drama Korea ini tayang di TvN.

5.Itaewon Class (2020)

Drama Korea yang tayang di JTBC ini berdasarkan serial webtoon tentang anak yang berjuang untuk lewati banyak tantangan sebelum mulai bisnis restoran di Itaewon. Ini berawal dari kekecewaan Park Sae Royi (Park Seo Joon) mulai membangun restoran di Itaewon bersaing dengan konglomerat. Sementara itu,ia juga melakukan strategi investasi untuk mengembangkan aset.

6.Money Game (2020)

Drama Korea yang tayang di TvN ini bercerita 20 tahun setelah outbreak IMF, menggambarkan konflik antara the Financial Policy Bureau yang berusaha membuang Bank Jungin yang hampir bangkrut dengan sepertiga saham pemerintah, dan ketua keuangan yang berencana menyerahkan bank ke private equity swasta di wall street.

7.Money (2019)

Drama Korea ini menceritakan pemuda yang ingin kaya raya dan jadi miliarder tapi malah rugi hingga tertipu investasi bodong. Hingga jasa keuangan mereka dicurigai terjebak dalam penipuan pasar saham terbesar di dunia.