Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) rawan koreksi pada perdagangan saham Kamis (28/12/2023). IHSG akan menguji level 7.198-7.235.
IHSG menguat 0,1 persen ke posisi 7.245 pada perdagangan saham Rabu, 27 Desember 2023.
Baca Juga
Analis PT MNC Sekuritas, Herditya Wicaksana mengingatkan untuk mewaspadai akan posisi IHSG yang sudah berada pada akhir wave v dari wave (i) dari wave (iii).
Advertisement
“Hal tersebut berarti, IHSG akan rawan koreksi untuk menguji rentang terdekatnya di 7.198-7.235 terlebih dahulu untuk membentuk awalan dari wave (ii) dari wave (iii),” ujar Herditya dalam catatannya.
Herditya menuturkan, IHSG akan berada di level support 7.173,7.092 dan level resistance 7.306,7.346 pada perdagangan Kamis pekan ini.
Dalam riset PT Samuel Sekuritas prediksi, IHSG akan bergerak sideways seiring sentimen global dan regional.
Pada perdagangan Kamis pagi ini, indeks Nikkei dibuka melemah 0,39 persen dan indeks Kospi menguat 0,11 persen.
Sementara itu, wall street pada perdagangan Rabu, 27 Desember 2023 ditutup menguat. Indeks Dow Jones naik 0,31 persen, indeks S&P 500 mendaki 0,16 persen dan indeks Nasdaq bertambah 0,14 persen.
"Pasar AS menguat seiring dengan keyakinan pelaku pasar dimana S&P500 akan menyentuh all time high dan keyakinan The Fed akan menurunkan suku bunga lebih cepat pada 2024,” demikian mengutip dari laporan Samuel Sekuritas.
Untuk rekomendasi saham hari ini, Herditya memilih saham PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), PT Harum Energy Tbk (HRUM), PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO), dan PT Pakuwon Jati Tbk (PWON).
Rekomendasi Teknikal
Berikut rekomendasi teknikal dari MNC Sekuritas:
1.PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) - Buy on Weakness
Saham BUKA menguat 1,9% ke 212 disertai dengan munculnya volume pembelian, penguatan BUKA pun mampu menembus MA20 dan MA60.
"Saat ini, kami perkirakan posisi BUKA berada pada bagian dari wave [iii] dari wave 1 dari wave (C), sehingga BUKA masih berpeluang melanjutkan penguatannya," ujar Herditya.
Buy on Weakness: 206-210
Target Price: 224, 230
Stoploss: below 194
2.PT Harum Energy Tbk (HRUM) - Buy on Weakness
Saham HRUM menguat 3,4% ke 1.350 disertai dengan volume pembelian, penguatan HRUM pun mampu menembus MA20.
"Selama HRUM masih mampu berada di atas 1,240 sebagai stoplossnya, maka posisi HRUM saat ini diperkirakan berada di awal wave [a] dari wave Y, sehingga diperkirakan HRUM berpeluang melanjutkan penguatannya," ujar dia.
Buy on Weakness: 1.300-1.335
Target Price: 1.415, 1.525
Stoploss: below 1.240
3.PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) - Buy on Weakness
Saham PGEO menguat 0,4% ke 1.195 disertai dengan volume pembelian. "Saat ini, kami perkirakan posisi PGEO berada pada bagian dari wave [ii] dari wave C dari wave (B), sehingga pergerakan PGEO masih rawan terkoreksi dan dapat dimanfaatkan untuk BoW," ujar dia.
Buy on Weakness: 1.095-1.190
Target Price: 1.345, 1.435
Stoploss: below 1.030
4.PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) - Buy on Weakness
Saham PWON menguat 2,8% ke 446 disertai adanya peningkatan volume pembelian dan penguatan PWON pun mampu menembus upper band.
"Kami perkirakan, posisi PWON saat ini berada pada bagian dari wave c dari wave (iii) dari wave [i]," kata dia.
Buy on Weakness: 426-440
Target Price: 462, 480
Stoploss: below 412
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual saham. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.
Advertisement
Penutupan IHSG pada 27 Desember 2023
Sebelumnya diberitakan, laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona hijau hingga penutupan perdagangan saham Rabu (27/12/2023). Namun, penguatan IHSG terbatas pada akhir sesi kedua perdagangan.
Dikutip dari data RTI, IHSG ditutup naik tipis 0,12 persen ke posisi 7.245,91. Indeks saham LQ45 bertambah 0,14 persen ke posisi 968,72. Sebagian besar indeks saham acuan menguat.
Pada perdagangan Rabu pekan ini, IHSG berada di level tertinggi 7.293,52 dan terendah 7.239,66. Sebanyak 263 saham menguat sehingga angkat IHSG. Namun, 261 saham melemah dan 241 saham diam di tempat.
Total frekuensi perdagangan saham 943.024 kali dengan volume perdagangan 17,5 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 10,5 triliun. Posisi dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 15.414.
Pada perdagangan usai libur Natal 2023, investor asing membeli saham Rp 934,75 miliar. Namun, sepanjang 2023, investor asing mencatat aksi jual saham Rp 8,12 triliun.
Seluruh sektor saham (IDX-IC) kompak menghijau. Sektor saham transportasi dan logistic melambung 2,39 persen, dan catat penguatan terbesar.
Sektor saham energi menguat 0,32 persen, sektor saham basic mendaki 0,49 persen, dan sektor saham industri menanjak 0,20 persen. Selain itu, sektor saham nonsiklikal bertambah 0,24 persen, sektor saham siklikal menguat 0,07 persen, dan sektor saham kesehatan melesat 0,56 persen.
Sementara itu, sektor saham keuangan naik 0,23 persen, sektor saham properti mendaki 0,20 persen, sektor saham teknologi menguat 0,02 persen, dan sektor saham infrastruktur mendaki 0,84 persen.
Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) melemah 1,16 persen ke posisi Rp 85 per saham. Saham GOTO dibuka stagnan di posisi Rp 86 per saham. Saham GOTO berada di level tertinggi Rp 88 dan terendah Rp 85 per saham.
Total frekuensi perdagangan 20.435 saham. Total volume perdagangan 14.812.712 saham. Nilai transaksi Rp 124,5 miliar.
Bursa Saham Asia Pasifik
Sebelumnya diberitakan, bursa saham China dan Hong Kong menguat pada perdagangan Rabu, 27 Desember 2023.
Penguatan bursa saham China dan Hong Kong itu seiring saham video game melonjak, sementara saham di Australia mencapai level tertinggi dalam dua tahun.
Dikutip dari CNBC, indeks CSI 300 bertambah 0,35 persen ke posisi 3.336,36 yang didorong saham perusahaan video game setelah alami penurunan pada perdagangan sebelumnya.
Saham game online China di bursa saham Hong Kong setelah regulator di China akan mempelajari dengan cermat kekhawatiran semua pemangku kepentingan terhadap rancangan peraturan yang bertujuan membatasi game dan pengeluaran yang berlebihan.
Indeks Hang Seng di bursa saham Hong naik hampir 2 persen. Di Australia, indeks ASX 200 naik 0,79 persen ke posisi 7.561,20. Indeks mencapai level tertinggi sejak akhir April 2022, saat perdagangan dilanjutkan pada pekan ini. Indeks ASX 200 menguat lebih dari 7 persen.
Selain itu, saham-saham di Australia telah didukung harapan kalau Reserve Bank of Australia tidak lagi menaikkan suku bunga setelah bank sentral mempertahankan suku bunga pada pertemuan terakhir 2023, sebagian didorong oleh sikap the Federal Reserve yang lebih dovish.
Dengan lebih sedikit data pada kalender ekonomi dan tidak ada pertemuan bank sentral utama, volume perdagangan akan tipis.
Indeks Nikkei 225 menguat 1,13 persen ke posisi 33.681,24. Indeks Topix bertambah 1,13 persen ke posisi 2.365,40. Indeks Nikkei 225 melonjak lebih dari 27 persen.
Indeks Kospi Korea Selatan menguat 0,42 persen ke posisi 2.613,50. Indeks Kosdaq naik 1,35 persen ke posisi 859,79.
Advertisement