Sukses

Ekspansi Bisnis, Emiten Consumer Goods Ini Kenalkan Makanan Anjing Premium

Inovasi Kino Indonesia ini menjawab tren peningkatan pengeluaran untuk makanan hewan di Indonesia, dengan jumlah peningkatan sekitar 8,5% antara tahun 2019 dan 2022.

Liputan6.com, Jakarta - PT Kino Indonesia Tbk (KINO) melakukan ekspansi bisnis dengan meluncurkan Perro. Perusahaan consumer goods ini melebarkan sayap dengan memperkenalkan produk makanan hewan peliharaan khusus anjing. 

Chief Commercial Officer Emerging Business Kino Indonesia Diah Setyorini menjelaskan, Kino Indonesia terus berinovasi dalam menghadirkan produk berkualitas, salah satunya dengan meluncurkan Perro, makanan anjing premium yang diformulasikan khusus untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang lengkap serta seimbang untuk hewan peliharaan.

"Perro dibuat dari bahan berkualitas tinggi serta diperkaya dengan vitamin serta mineral penting. Perro dikembangkan bersama para dokter hewan dan sudah memenuhi standar American Feed Control Officials (AAFCO),"  jelas dia dalam keterangan tertulis, Sabtu (14/9/2024).

"Dengan Perro, kami memastikan setiap gigitan memberikan nutrisi terbaik untuk tumbuh kembang optimal anjing kesayangan Anda.” kata dia. 

Inovasi terbaru dari Kino Indonesia ini menjawab tren peningkatan pengeluaran untuk makanan hewan di Indonesia, dengan jumlah peningkatan sekitar 8,5% antara tahun 2019 dan 2022.

Tren peningkatan pengeluaran untuk hewan peliharaan ini terutama disebabkan oleh semakin berkembangnya konsep "humanisasi hewan peliharaan", dimana hewan peliharaan diperlakukan sebagai bagian dari keluarga, dan orang-orang semakin bersedia untuk berinvestasi dalam kesejahteraan dan kesehatan hewan peliharaan mereka lewat produk makanan.

Dokter Hewan Melia Hendiyani menjelaskan, makanan yang dibutuhkan anjing harus memenuhi sumber protein, vitamin, mineral serta karbohidrat yang tepat untuk mendukung pertumbuhannya. Makanan dengan kandungan tinggi protein dan vitamin yang tepat akan pengaruh terhadap pertumbuhan, perbaikan jaringan, kesehatan otot, kulit, bulu, dan sistem kekebalan tubuh seperti halnya manusia.

"Selain itu, penting juga untuk memastikan bahwa makanan anjing yang dipilih sesuai dengan kebutuhan spesifik anjing , bahkan berdasarkan breed dan usia anjing.” ungkap Melia.

 

2 dari 3 halaman

Pakai Bahan premium

Secara komposisi produk, Brand Manager Perro Alysia Naomi menjelaskan, Perro menggunakan bahan-bahan premium yang dilengkapi dengan 99% kandungan protein hewani dan nabati, vitamin A, B, C, K, zat besi, kalsium, omega 3 serta beta karoten yang diformulasikan dan dikembangkan oleh dokter hewan sesuai dengan standar AAFCO.

"Perro memberikan nutrisi terbaik dalam setiap gigitannya sehingga memberikan fondasi yang kuat untuk kesehatan dan tumbuh kembang yang optimal, kulit dan bulu yang lebih mengkilap, sistem pencernaan yang sehat, dan vitalitas yang meningkat.”

Walaupun dibuat dari bahan yang premium dan memiliki banyak kandungan nutrisi, Perro dijual dengan harga terjangkau. Saat ini, Perro memiliki varian dry food yang tersedia dalam beberapa rasa, yaitu Beef Steak, Roasted Chicken, Grilled Lamb yang disesuaikan untuk kebutuhan anjing dewasa dan dijual dalam ukuran 1 Kg serta 3 Kg. Perro juga memiliki varian Chicken, Egg dan Milk yang diperuntukan untuk anjing berusia muda yang dijual dalam ukuran 1 Kg.

 

3 dari 3 halaman

Berdonasi

Naomi melanutkan, memilih makanan yang tepat untuk hewan peliharaan bukan sekadar soal memenuhi kebutuhan nutrisi, tetapi juga merupakan bentuk kasih sayang dan perhatian pemilik terhadap kesejahteraan hewan kesayangan mereka.

"Dalam setiap pilihan makanan yang diberikan, pemilik dapat memastikan hewan peliharaannya tidak hanya sehat secara fisik, tetapi juga merasa bahagia dan puas. Melalui proses ini, hubungan antara pemilik dan hewan peliharaan semakin erat, karena makanan menjadi salah satu bentuk komunikasi dan ikatan emosional yang kuat,” jelas Naomi.

Tidak hanya memperkenalkan produknya di IIPE, Perro juga mengajak konsumennya untuk berdonasi dalam setiap pembelian produknya. Dengan membeli produk Perro, konsumen berkontribusi langsung sebesar 1% dari total harga untuk penyediaan makanan sehat dan bergizi kepada hewan-hewan yang ada di Shelter.