Sukses

Pan Brothers Dapat Restu Pemegang Saham untuk Rights Issue

PT Pan Brothers Tbk mengincar dana sebesar Rp 1,01 triliun dari pelaksanaan penawaran umum terbatas/right issue.

PT Pan Brothers Tbk (PBRX) mendapatkan persetujuan dari pemegang saham untuk melakukan penawaran umum terbatas (PUT) III /rights issue sebanyak 3,395 miliar saham biasa dengan nilai nominal Rp 25.

Pelaksanaan penawaran umum terbatas ini dengan mekanisme Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD). Dalam penawaran umum terbatas ini, perseroan menetapkan harga saham di level Rp 300 sehingga diharapkan dapat perolehan dana sebesar Rp 1,01 triliun.

"Kami telah melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), pemegang saham perseroan telah menyetujui untuk melaksanakan PUT III ," ujar Wakil Direktur Utama PT Pan Brothers Tbk, Anne Patricia Sutanto dalam keterangan tertulisnya, Jumat (20/12/2013).

Anne menjelaskan, ratio HMETD adalah 10 saham lama yang tercatat dalam daftar pemegang saham (DPS)  pada 7 Januari 2014 pada penutupan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) mempunyai 11 HMETD, yang memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 saham biasa atas nama yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan pemesanan pembelian saham. Seluruh saham yang ditawarkan akan dicatatkan pada BEI.

Ia mengungkapkan, dana yang diperoleh dari hasil penjualan saham melalui penawaran umum terbatas ini antara lain sebagian besar untuk meningkatkan kapasitas produksi melalui entitas anak yaitu PT Eco Smart Garment Indonesia. Sisa dana hasil penawaran umum terbatas untuk melakukan investasi di sektor hulu dan hilir, serta meningkatkan modal kerja perseroan. (Dis/Ahm)

Baca Juga:

Emiten Marak Cari Dana dengan Terbitkan Saham Baru pada 2013

Provident Agro Tetapkan Harga Right Issue Rp 420

Usai Right Issue, Aset Indoritel Makmur Capai Rp 7 Triliun
Video Terkini