Sukses

Pihak Rumah Sakit Bungkam Soal Penyakit Jojon

"Kalau soal itu (penyebab meninggalnya Jojon) kami sudah serahkan ke keluarga. Biar keluarga Pak Jojon yang menjelaskan," ucap Sukendar.

Liputan6.com, Jakarta Pelawak Jojon diketahui menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Premier, Jatinegara, Jakarta Timur pada Kamis (6/3/2014) karena serangan jantung. Akan tetapi, pihak rumah sakit belum berani menjelaskan secara rinci penyebab meninggalnya Jojon.

Humas Rumah Sakit Premier Jatinegara, Sukendar, mengatakan kalau pelawak bernama asli Djuhri Masdjan sudah menjalani perawatan di rumah sakit sejak Senin (3/3/2014) lalu.

Lantas, apa penyebab sebenarnya komedian yang pernah membintangi film Setannya Kok Beneran? itu menghembuskan nafas terakhir?

"Kalau soal itu (penyebab meninggalnya Jojon) kami sudah serahkan ke keluarga. Biar keluarga Pak Jojon yang menjelaskan," ucap Sukendar saat di temui di rumah sakit Premier, Jatinegara, Jakarta Timur.

Ia menjelaskan, keluarga Jojon sendiri yang bersikeras untuk membeberkan kronologis meninggalnya pelawak berciri khas kumis di tengah bibirnya itu.

"Karena keluarga akan sediakan waktu untuk jumpa pers. Jadi, pihak rumah sakit mengikuti (permintaan) keluarga," urai dia.

Jojon sendiri diketahui mengalami penyakit asma yang dideritanya sejak lama. Ia selalu rutin melakukan check up kondisi kesehatannya di rumah sakit tersebut. Sampai akhirnya, kondisi Jojon menurun sejak tiba di rumah sakit hingga diketahui menghembuskan nafas terakhir dalam usia 66 tahun, pagi tadi. 

Video Terkini