Liputan6.com, Jakarta Khloe Kardashian punya keinginan seperti saudara-saudaranya yang lain, menikah lagi. Namun, ia ingin pernikahannya nanti bahagia dan penuh kasih. Khloe tak ingin seperti yang dialaminya bersama Lamar Odom.
Sayangnya, hubungan suami istri keduanya belum berakhir. Meski Khloe sudah tak mau lagi bertemu dengan Lamar. Dan Khloe tak menyerah dengan harapannya untuk menemukan cinta sejatinya sekali lagi.
"Dia masih muda dan tangguh. Dia dapat bangkit kembali dari hal ini," ungkap seorang sumber yang dekat dengan Khloe kepada Hollywoodlife, baru-baru ini.
Advertisement
"Dia juga belajar bagaimana untuk bersabar, dan paham atas semua kejadian. Sekarang dia juga mencintai seseorang pria lagi, dengan cara yang sama ia mencintai Lamar," lanjutnya.
Kali ini, Khloe mencoba tidak terburu-buru untuk menentukan seorang untuk hidupnya. Adik Kim Kardashian ini masih trauma dengan pernikahan yang sudah dijalaninya selama empat tahun. Bahkan Khloe Kardashian masih bingung dengan perilaku aneh Lamar di akhir pernikahan mereka.