Sukses

Lydia D'Academy, Mutiara dari Selatan

Lydia D'Academy, salah satu finalis asal Makassar.

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu finalis cantik asal Makassar, Lydia D'Academy ternyata sudah lebih dulu terjun di dunia entertain di kota asalnya tersebut. Lydia sudah sering bernyanyi dari panggung ke panggung. Tak jarang dirinya mendapat bayaran yang menggiurkan.

Di kota asalnya, Lydia D'Academy lebih dikenal dengan nama Lydia Musel, yang merupakan kepanjangan dari mutiara selatan. Dijuluki mutiara selatan, karena dirinya ingin seperti mutiara dan selatan sebab asal dirinya yaitu Sulawesi Selatan. Sejak kecil, Lydia memang sudah sering menyanyi.

"Ayah Lydia punya orkes sejak Lydia belum lahir. Orkes ayah lebih tua dari aku. Jadi, Lydia sudah suka nyanyi sejak kecil," kata Lydia ditemui di asrama D'Academy, Tanjung Duren, Jakarta Barat, Minggu (16/3/2014).

Finalis yang memiliki tubuh mungil ini tergabung dalam sebuah komunitas seniman Makassar, yakni Persatuan Persaudaraan Kota Daeng (PPKD). Lydia telah bergabung dalam PPKD selama empat tahun. Tak jarang, dirinya dan anggota PPKD lainnya mengadakan konser amal.

"Hampir semua penyanyi atau seniman Makassar itu gabung di PPKD. Kami bukan sekedar ngumpul aja atau arisan, tapi juga kalau bulan Ramadhan sering adain acara konser amal, sahur on the road, dan kegiatan lainnya," tutur Lydia.