Sukses

Mick Jagger Tanggapi Kematian Kekasihnya

Mick Jagger beri penghormatan terakhir kepada kekasihnya lewat pesan di facebook.

Liputan6.com, Los Angeles Mick Jagger, vokalis band The Rolling Stones masih tak percaya akan peristiwa bunuh diri yang dilakukan oleh L'Wren Scoot, kekasihnya yang berprofesi sebagai perancang busana dan mantan model.

Seperti yang dilansir dari Dailymail, Rabu (19/3/2014), Mick Jagger akhirnya angkat bicara mengenai kematian kekasihnya, L'Wren Scott.

Vokalis Rolling Stone ini pun menyampaikan rasa duka atas kehilangan wanita yang menjadi cinta sejatinya sejak 2001 melalui akun Facebooknya.

"Aku masih berusaha untuk memahami bagaimana cinta dan sahabat terbaikku bisa mengakhiri hidupnya dengan cara yang tragis," tulis Jagger, disertai foto Scott.

Tulisan yang diposting itu diberi judul L'Wren sebagai bentuk penghormatan terakhir. Jagger berada di Australia dalam rangka turnya ketika mendapat kabar duka. Ia lantas membatalkan konser tersebut.

"Kami melewati tahun-tahun menyenangkan bersama dan membuat hidup yang indah untuk kami," kata Jagger.

Jagger mengencani Scott, mantan model, sejak 2001. Saat Scott meninggal, hubungan keduanya dipastikan masih baik-baik saja.

"Dia memiliki kenangan yang indah dan bakatnya banyak dikagumi, tidak hanya olehku. Aku sangat terharu dengan persembahan yang diberikan padanya, dan juga pesan dukungan yang aku terima. Aku tidak akan pernah melupakan dia (L'Wren)," Jagger melanjutkan.

Sebelumnya, Scott ditemukan sudah tidak bernyawa lagi di apartemennya di New York, Amerika Serikat. Ia ditemukan tewas oleh asistennya pada pukul 10.00 Senin (17/3) pagi waktu setempat.

 

Baca juga:

Kekasih Mick Jagger Perlihatkan Perilaku Aneh Sebelum Meninggal

Kekasih Mick Jagger Bunuh Diri, The Rolling Stones Batal Konser

Bunuh Diri Karena Utang, Wren Tolak Dibantu Pacarnya Mick Jagger

Kekasih Mick Jagger Bunuh Diri Karena Utang?

Pada Sehelai Scarf, Hidup Desainer & Kekasih Mick Jagger Berakhir

Video Terkini