Liputan6.com, Seoul EXO boleh saja belum lama dibentuk sebagai group idol pada 2011 silam. Namun sepak terjang EXO patut diacungi jempol sehingga membuat mereka diakui sebagai boy band papan atas karena berhasil menjual albumnya hingga 1 juta keping.
Kerja keras EXO itu membuat personel boy band lainnya angkat topi. Wooyoung merupakan slaah seorang personel boy band senior di Korea 2PM mengaku salut dengan usaha dan kerja keras EXO.
"EXO berhasil mendapatkan perhatian di dunia hiburan," ujar Wooyoung, dilansir dari Nate, Kamis (27/3/2014).
Menurut Wooyoung, EXO pasti telah berusaha keras hingga bisa mencapai ke titik ini. Wooyoung yakin EXO akan terus melanjutkan kesuksesannya dengan memberikan penampilan terbaik dalam setiap karyanya.
"Meski kami sudah bisa disebut sebagai senior, kami kagum dengan kerja keras mereka. Agensi SM Entertainment (manajemen yang memayungi EXO) juga patut mendapatkan pujian karena ushaa mereka," tambah Wooyoung.
Wooyoung merupakan artis binaan di JYP Entertainment. Namun Wooyoung tetap memberikan penghargaan terhadap artis lain yang berhasil dalam merebut perhatian publik karena kemampuan mereka.
Wooyoung `2PM` Kagum dengan Kerja Keras EXO
Wooyoung `2PM` mengakui kagum dengan kerja keras EXO yang membuat mereka menjadi group idol papan atas.
Advertisement