Sukses

Ilal Ferhard: Justru Farhat-Regina yang Kumpul Kebo

Ilal Ferhard tak terima tuduhan sang istri, Regina yang mengatakan dirinya kumpul kebo dengan Merry.

Liputan6.com, Jakarta Ilal Ferhard tak terima dengan tudingan yang dilakukan istrinya, Regina Andriane Saputri bersama dengan Farhat Abbas yang menyebut dirinya sudah tinggal bersama dengan teman wanitanya, Merry.

"Nggak benar. Merry tinggal sama anaknya, saya sendiri. Saya harus klarifikasi soal ucapan Farhat-Regina itu. Sebenarnya siapa yang sudah tinggal bareng? Justru mereka yang kumpul kebo," ucap Ilal saat ditemui bersama Merry di kawasan Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (2/4/2014).

Ilal menduga jika Farhat bersama Regina ingin menutupi rekam jejak perselingkuhan mereka yang sudah terlanjur disorot publik. Termasuk, soal keduanya yang sudah tinggal bersama tanpa ikatan pernikahan yang sah. "Mereka harus akui itu (kumpul kebo). Jangan saya dikambing hitamkan dengan Merry," tegas Ilal.

Sebagai teman, Ilal membandingkan Merry yang dikenalnya sebagai wanita yang baik dan punya sikap yang jauh berbeda dengan istrinya, Regina.

"Merry ini orang terhormat bukan wanita yang seperti Regina. Jangan lempar batu sembunyi tangan lah," pinta dia.

Video Terkini