Sukses

Inul Daratista Tak Sarankan Anaknya Jadi Pedangdut

Inul Daratista Tak Sarankan Anaknya Jadi Pedangdut

Liputan6.com, Jakarta Punya anak yang kini sudah berusia lima tahun, Inul Daratista tentu bahagia sekali. Ia pun kerap menghabiskan waktu  dengan bermain dan bercanda bersama. Dari perkembangan Yusuf Ivander Damares, ternyata Inul melihat kalau anak laki-lakinya itu suka dengan dangdut. Yusuf juga sering sekali bernyanyi. 

"Iya, dia (Yusuf Ivander) suka nyanyi lagu prepet-prepet Munaroh itu lho, suka tiba-tiba becanda `Munaroh,mba Inul datang`," kata Inul ditemui di Senayan, Jakarta, Kamis (10/4/2014) sambil menirukan gerakan dan suara anaknya ketika menyanyi.

Melihat sang anak yang gemar dengan musik dangdut, Inul justru kurang setuju jika anaknya nanti bercita-cita menjadi pedangdut seperti karier yang telah ditekuninya selama ini. "Sekolah saja dulu, nggak boleh (jadi penyanyi)," kata Inul singkat. Ketika ditanyai alasannya, Inul mengulang jawaban yang sama.

Walau begitu pedangdut yang populer karena goyang ngebor ini menikmati pertumbuhan buah hatinya. Yusuf sayang sekali padanya, bahkan si anak suka sekali memamerkan ibunya itu kepada teman-teman sekolahnya.

"Dia (Yusuf) itu suka bilang, 'Mama aku kalau nyanyi itu enak lho, itu mama aku artis lho (bilang ke temannya)," kenang Inul.

Istri Adam Suseno itu mengakui bahwa industri dangdut kali ini memang semakin mendapat hati di dunia hiburan tanah Air. Sayangnya, menurut juri D Academy tersebut, jika dilihat pasar Indonesia saat ini, nilai jual untuk seorang penyanyi dangdut pria dan wanita sangat berbeda.