Liputan6.com, Jakarta Di tengah libur franchise "Star Trek", bintang pujaan remaja Chris Pine kembali menyiapkan sebuah film terbaru bertajuk "The Finest Hours".
Dikutip dari harian online Digital Spy, Rabu (23/4/2014), pria yang sempat berkolaborasi dengan Lindsay Lohan di film 'Just My Luck' (2006) itu akan diarahkan oleh sutradara Craig Gillespie yang resmi menggantikan Robert Schwentke.
Sayangnya, belum diketahui kapan proyek Walt Disney tersebut bakal memulai proses pengambilan gambar. Selain itu, peran Pine di The Finest Hours juga masih dirahasiakan.
Advertisement
Menyimak ceritanya, The Finest Hours berkisah tentang penyelamatan dua kru yang terjebak di kapal tanker minyak. Keduanya diceritakan terjebak usai kapal tersebut kandas di lepas pantai Cape Cod pada 1952 silam.
Diangkat berdasarkan novel karya Michael J. Tougias, film yang naskahnya ditulis oleh Paul Tamasy dan Eric Johnson ini akan menjadi karya teranyar Pine setelah "Stretch", "Into the Wood", "Horrible Bosses 2", dan "Z for Zachariah".
Siapa Sutradara Star Trek 3?
Hampir sama dengan yang dilakukan JJ Abrams --sutradara "Star Trek" dan "Star Trek Into The Darkness"--, pihak Paramount Pictures juga sudah mulai mempersiapkan sutradara pengganti untuk bekerja di film ketiga Star Trek.
Dikutip dari harian online Digital Spy baru-baru ini, nama Joe Cornish resmi memegang rekomendasi penuh untuk menggarap proyek itu. Konon, dengan kemampuan Joe yang jago memberikan humor-humor segar di dalam filmnya, bisa kita harapkan jika sekuel ketiga Star Trek akan semakin renyah dan seru untuk dinikmati.
Senada dengan Joe Canish, kemunduran JJ Abrams juga memberikan kesempatan tersendiri terhadap sutradara Rupert Wyatt. Pasalnya, menurut JJ Abrams, Wyatt merupakan sosok yang tepat untuk mengambil alih jabatan tersebut, terutama dengan keberhasilannya membesut sekuel kedua "Planet of The Apes" yang bertajuk "Rise of the Planet of the Apes".
"Wyatt adalah orang yang sangat berbakat. Dan meskipun sekarang masih terlalu dini untuk membicarakannya, namun saya sudah tidak sabar untuk menunggu ide-ide seru dari dirinya." ucap Abrams bangga.
Selain itu, meski tak akan mengarahkan salah satu franchise kebanggaannya tersebut, JJ Abrams bakal tetap bertindak sebagai salah satu produsernya.
"Siapapun yang mengarahkan film ini adalah seseorang yang sanggup menjaga pemain dan kru dengan baik. Saya yakin benar akan hal itu." ucap JJ Abrams belum lama ini. "Walau tak duduk di kursi sutradara, saya tetap melibatkan diri sebagai produser." lanjutnya.