Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Setelah filmnya berhasil menempati posisi enam sebagai film terlaris di dunia, film animasi "Frozen" kembali membuat sejarah di Amerika Serikat lewat penjualan soundtracknya yang mencapai angka 2,3 juta kopi.
Selain itu, dengan kesuksesannya menduduki peringkat pertama di tangga Billboard Amerika Serikat selama 11 minggu berturut-turut, soundtrack yang menawarkan "Let It Go" (dinyanyikan oleh Idina Menzel) sebagai lagu pamungkas tersebut juga berhasil memecahkan rekor "The Lion King" yang pernah bertahan hingga 10 minggu.
Baca Juga
Apalagi, kalau menyimak filmnya yang hingga saat ini masih terus tayang di sejumlah negara, penjualan soundtrack dari Frozen dipastikan akan terus bertambah.
Advertisement
Hal itu semakin terdukung oleh lagu Let It Go yang sukses diterjemahkan ke dalam 41 bahasa. Termasuk Korea Selatan yang menempatkan nama Hyorin "Star" sebagai pelantunnya.
Seperti diketahui, Frozen merupakan film animasi 3D milik Walt Disney Animation Studios yang dirilis secara serempak pada tanggal 27 November 2013 silam. Karya ini merupakan adaptasi dongeng milik Hans Christian Andersen berjudul "Snow Queen".