Sukses

Warner Bros Bernapas Lega, Naskah The Matrix Bukan Plagiat

Warner Bros memenangkan kasus gugatan terhadap naskah The Matrix yang disebut-sebut plagiat dari The Immortals.

Liputan6.com, Los Angeles Pada 2013 lalu, dunia film Hollywood sempat digemparkan oleh kasus hukum yang melibatkan film The Matrix dan penulis Thomas Althouse. Kala itu, Thomas menganggap The Matrix telah mencuri kisah The Immortals.

Gugatan hukum pun dijatuhkan kepada pihak yang terlibat pembuatan film The Matrix. Sebut saja studio Warner Bros, produser Joel Silver, serta penulis naskah sekaligus sutradara Andy dan Lana Wachowski yang dianggap melakukan plagiat terhadap karya The Immortals.

Thomas Althouse mengklaim bahwa dirinya menemukan kesamaan naskah antara The Matrix dengan The Immortals setelah menyaksikan film The Matrix Reloaded dan The Matrix Revolutions pada 2010. Ia mengaku pernah menyerahkan naskahnya kepada pihak Warner Bros pada 1993.

Kasus tersebut sempat berbuntut panjang. Hingga akhirnya kemenangan diraih Warner Bros setelah Hakim Distrik Amerika Serikat, R. Gary Klausner mengetuk palu 28 April 2014. Sang Hakim menyatakan bahwa tidak ada kemiripan antara trilogi Matrix dan The Immortals karya Thomas Althouse, diwartakan Aceshowbiz, Selasa (29/4/2014).

Naskah milik Thomas Althouse sendiri berkisah mengenai agen CIA yang bisa hidup abadi dari obat-obatan temuannya, dengan setting waktu di tahun 2235. Sang tokoh utama pun bertarung dengan Nazi versi baru untuk menghancurkan orang-orang "biasa" yang tak memiliki keabadian.

Sementara itu, naskah The Matrix pertama kali dikerjakan pada 1992 dan kisah triloginya selesai ditulis pada 1993. Ceritanya sendiri mengenai kumpulan mesin yang menjebak pikiran setiap manusia di dalam dunia maya bernama The Matrix. Tokoh utama bernama Neo membantu umat manusia melawan mesin agar bisa hidup bebas di dunia nyata.

Hakim R. Gary Klausner juga turut menyatakan bahwa dasar dalam film Trilogi The Matrix dan The Immortals sangat berbeda. Sehingga, gugatan yang dilancarkan Thomas dianggapnya sangat tidak beralasan.

Bintang-bintang yang pernah terlibat di dalam film The Matrix antara lain adalah Keanu Reeves, Laurence Fishburne, Carrie-Anne Moss, dan Hugo Weaving.

Selain proyek trilogi The Matrix, Wachowski bersaudara juga menyutradarai film Speed Racer (2008) dan Cloud Atlas (2012). Selanjutnya, mereka akan merilis film Jupiter Ascending dengan Channing Tatum dan Mila Kunis sebagai bintangnya.

Video Terkini