Liputan6.com, Los Angeles Salah satu eksekutif dari 20th Century Fox, Drew Crevello dikabarkan baru saja bergabung dengan Warner Bros yang kini sedang menggarap film Batman v Superman: Dawn of Justice. Drew sendiri sebelumnya memiliki peran besar dalam membantu pembuatan X-Men: First Class.
Dilansir dari Comic Book Movie, Minggu (1/6/2014), Drew Crevello bergabung dengan jajaran produksi senior Warner Bros (senior VP of Production).
Tidak hanya sebatas film adaptasi komik DC seperti Batman, Superman, dan Justice League saja, namun Drew Crevello juga akan bertugas mengawasi berbagai film di setiap tahap pengembangan produksi.
Advertisement
Selain itu, ia juga dituntut untuk bekerja sama dengan sutradara, penulis, dan produser yang bernaung di bawah bendera Warner Bros. Banyak penggemar film-film adaptasi DC Comics yang berharap Drew mengerjakan tugasnya dengan sempurna.
Greg Silverman selaku Presiden Produksi Warner Bros pun sempat mengomentari kedatangan Drew Crevello. "Drew memiliki sejarah panjang dalam mengembangkan dan memandu pergerakan karakter di semua genre film, yang menjadikannya keunggulan dalam tim kami. Ia orangnya strategis, sangat cerdas dan mengetahui secara langsung tantangan dan manfaat dari proses kreatif," ungkap Greg.
Melibatkan nama-nama seperti Henry Cavill, Ben Affleck, Gal Gadot, dan Amy Adams, Batman v Superman: Dawn of Justice rencananya bakal dirilis pada 6 Mei 2016 mendatang.(Rul/Feb)