Sukses

Robert Pattinson Iri Pada Benedict Cumberbatch

Bintang The Twilight Saga tersebut merasa kalau Benedict Cumberbatch telah merebut perhatian media darinya.

Liputan6.com, London, Inggris Siapa sangka kalau aktor Hollywood sekelas Robert Pattinson bisa merasa iri dengan kepopuleran seseorang. Namun demikian, seperti dikutip dari harian Showbiz Spy, Senin (9/6/2014), hal tersebut menjadi mungkin usai kepopulerannya dianggap terebut Benedict Cumberbatch.

Diungkap oleh seorang sumber, meski terkesan pemalu saat berada di ruang publik, Robert sebenarnya menyukai berbagai julukan yang dianugerahkan media kepadanya, termasuk ketika dirinya dijadikan simbol seks meski pada akhirnya jatuh ke tangan Benedict.

"Robert kesal dengan posisi Benedict yang mendapatkan semua perhatian di Hollywood. Ia pun sadar telah berpaling cukup lama dari sorotan media."

Lucunya, berbeda dengan Robert, Benedict justru mengaku muak dengan kepopulerannya saat ini. Pemeran Sherlock Holmes di serial Sherlock itu bahkan mengalami perasaan seperti dieksploitasi.

"Aku sangat benci mengingat dan memikirkan banyak orang terus melihatku di layar meskipun aku tak bisa sepenuhnya menyalahkan mereka. Aku merasa hal itu sebagai sesuatu yang gila. Aku terlalu mengeksploitasi diriku sendiri. Ya, itu terdengar sangat menjijikan," ujarnya kepada The Advertiser belum lama ini.

Ke depannya, kedua bintang Inggris ini akan beradu akting di satu layar lewat proyek Lost City of Z. Diadaptasi dari novel karya David Grann, film yang turut melibatkan perusahaan produksi film milik Brad Pitt ini akan memulai proses syutingnya pada awal 2015 mendatang.(Feb/Rul)

jika dirinya tengah mengalami perasaan seperti dieksploitasi. - See more at: http://showbiz.liputan6.com/read/2033195/terlalu-terkenal-benedict-cumberbatch-justru-muak#sthash.aReG9BGU.dpuf