Sukses

Lagu Solo Gerard Way Masih Dibayangi My Chemical Romance

Gerard Way masih belum bisa menanggalkan karakter dari band lamanya, My Chemical Romance di lagu Action Cat.

Liputan6.com, Los Angeles Gerard Way selaku mantan vokalis My Chemical Romance akhirnya merilis single baru berjudul Action Cat. Karya perdananya itu langsung diunggah ke situs YouTube melalui akun Gerard Way sejak 11 Juni 2014 lalu.

Di situ, Gerard Way tidak menampilkan video apapun, melainkan hanya gambar sampul single bertuliskan 'Action Cat' dan huruf 'G' di dalam sebuah kotak. Gambar tersebut terus ditampilkan dari awal hingga akhir lagu.



Jika menyimak lagunya, terdengar bahwa karakter vokal dan bermusik Gerard Way masih belum bisa melepas segala hal yang pernah dilakukan bersama rekan-rekannya saat masih berada di My Chemical Romance. Bahkan ada salah satu lirik yang menyiratkan kerinduannya pada band lamanya itu.

Rencananya, Action Cat dimasukkan ke dalam album solo terbaru Gerard yang akan dirilis pada musim gugur tahun ini. Albumnya sendiri menampilkan Gerard di posisi vokal, gitar, dan keyboard bersama Ian Fowles dari The Aquabats di gitar, Matt Gorney pada bass, dan Jarrod Alexander di drum. Mikey selaku saudara laki-laki Gerard mengisi vokal latar di sebuah lagu.

Di awal tahun ini, Gerard Way meluncurkan situs resminya, Gerardway.com dengan postingan blog yang mengkonfirmasi bahwa dirinya sudah menjalin kontrak dengan Warner Bros dan sudah hampir merampungkan album solo perdananya.

Sementara itu, Frank Iero selaku gitaris sekaligus mantan kekasihnya, sudah terlebih dahulu mengeluarkan album perdananya bertajuk Walk the Line. Ini menjadi album perdananya setelah My Chemical Romance dibubarkan.

Setelah beraksi lewat empat album studio, My Chemical Romance yang terdiri dari Gerard Way (Vokal), Mikey Way (Bass), Ray Toro (Gitar), dan Frank Lero (Gitar), resmi mengakhiri perjalanan mereka pada 22 Maret 2013.

Tak tanggung-tanggung, untuk merayakan satu tahun bubarnya My Chemical Romance, seluruh mantan personel pun bersiap merilis album perpisahan yang diberi tajuk May Your Death Never Stop You pada akhir 25 Maret 2014 lalu.(Rul/Feb)

Video Terkini