Sukses

Putri Indonesia Whulandary Herman Ingin Jadi Pedangdut

Whulandary Herman yang Putri Indonesia 2013 tak malu mengakui tentang kegemarannya terhadap musik dangdut.

Liputan6.com, Jakarta Putri Indonesia 2013, Whulandary Herman tak malu mengakui kegemarannya terhadap musik dangdut. Bahkan, pengagum Rhoma Irama itu mengaku dirinya tengah bersiap-siap untuk merilis sebuah lagu dangdut.

Wanita asal Pariaman, Padang, Sumatra Barat itu mengatakan kalau lagu dangdut sudah mendarah daging dalam dirinya. Sebab, sejak kecil keluarganya sangat menyukai musik dangdut.

"Aku suka nyanyi dangdut, aku pengin membawakan lagu Terajana versi sekarang," kata Whulandary saat ditemui di kawasan Hang Lekir, Kenayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/7/2014).

Tak tanggung-tanggung, untuk mewujudkan keinginannya itu, dalam waktu dekat Whulan akan melatih vokalnya, dengan salah seorang pelatih vokal yang terkenal. "Sehabis lebaran aku mau sekolah vokal sama Ibu Bertha," ujarnya.

Lanjut Whulan, kalau karakter suaranya yang serak-serak basah, membuat dirinya percaya diri untuk menjadi seorang penyanyi. Sebab, tak sedikit orang yang berkata kepadanya kalau suaranya itu cocok menjadi seorang penyanyi.

"Banyak yang tanya suara aku serak, dan ditanya 'penyanyi ya?' Kenapa nggak aku coba," ujarnya.

Dangdut melayu dianggap Whulan lebih indah ketimbang lagu dangdut koplo atau remix. Menurutnya, dangdut melayu adalah musik dangdut yang sebenarnya.

"Aku suka lagu kaya Sakit Gigi, dangdut-dangdut yang melayu gitu. Soalnya ciri khas dangdutnya masih kental," kata Whulan.