Sukses

Heechul Super Junior Sudah Lama Mengendus Skandal Park Bom

Heechul `Super Junior` ternyata diam-diam sudah mengetahui skandal yang dialami Park Bom `2NE1` sejak empat tahun lalu.

Liputan6.com, Seoul Heechul `Super Junior` menuturkan pengakuan yang mengejutkan mengenai skandal narkoba yang melibatkan personel 2NE1 yaitu Park Bom. Heechul menyebutkan jika kabar keterlibatan Park Bom sudah diketahuinya sejak lama.

Park Bom dikabarkan menyelundupkan narkoba dari Amerika Serikat ke Korea Selatan berupa 82 butir amfetamin 2010 silam. Kasus penyelundupan narkoba Park Bom sempat didaftarkan oleh jaksa setempat. Namun Park Bom berhasil lolos dan tak tersentuh oleh hukum. Kasus ini dihentikan pada 2010 silam setelah pihak berwajib menemukan bahwa Park Bom telah mendapatkan resep resmi untuk penggunaan amfetamin.

Park Bom bebas setelah memberikan data rekam medis dirinya ke pihak berwajib. Akhirnya Park Bom pun melakukan pengobatan berdasarkan rekomendasi dari rumah sakit di universitas ternama di Korea Selatan.

Menurut Heechul, kabar yang ia dapatkan itu valid karena berasal dari orang yang terpercaya. Heechul akhirnya membeberkan dalam tayangan Ssulzun yang disiarkan stasiun televisi Korea JTBC, seorang reporter yang memberitahukannya mengenai kasus narkoba Park Bom.

"Saya mendnegarnya ketika tengah minum bersama seorang reporter senior. Mereka mengetahui gosipyang beredar di kalangan seleb. mereka mengatakan, `skandal mengenai artis YG Entertainment (agensi yang mengasuh Park Bom) akan segera terbongkar)` Saya pikir itu hanya gosip saja," ujar Heechul.

Heechul tak menyangka jika kabar yang diberitahu teman wartawannya itu memang sungguhan. "Ternyata semua itu benar adanya meski tak terungkap empat tahun lalu. Sekarang semuanya justru terbongkar."

Baca juga:

Tolong, Berhenti Mencerca Park Bom 2NE1!

4 Idola Kpop yang Pernah Terjerat Narkoba

(Des/Adt)

Video Terkini