Sukses

Anak Peaches Geldof Tunggui Jenazah Sang Ibu 17 Jam Setelah Tewas

Putri Peaches Geldof, Phaedra telah ditinggal bersama jasad ibunya itu seorang diri selam 17 jam. Dia tidak menangis ketika ditemukan.

Liputan6.com, Wrotham Kematian Peaches Geldof sempat mengundang banyak perhatian dunia hiburan Hollywood. Wanita yang juga merupakan anak dari musisi Bob Geldof tersebut ditemukan tewas di rumahnya di Wrotham, Kent, Inggris pada 6 April 2014.

Kematian Peaches meninggalkan banyak misteri kala itu. Pasalnya penyebabnya tidak ditemukan dalam beberapa waktu setelah hari meninggalnya.

Peaches yang ditemukan di rumahnya itu ternyata tak sendiri sebelum ajal menjemputnya. Wanita yang telah menikah dengan vokalis SCUM, Thomas Cohen itu sedang bersama anaknya yang paling kecil, Phaedra Bloom.

Thomas Cohen yang meminta bantuan kepada tetangganya untuk mengecek rumah karena istrinya itu tak menjawab teleponnya langsung mendapatkan telepon balik dari pihak kepolisian setempat. Kabar duka pun terdengar.

Ketika alarm berbunyi pada pukul 13.30 waktu setempat dan tubuh wanita malang itu ditemukan, Phaedra ada bersama Peaches yang sudah tak bernyawa. Seperti dilaporkan Mirror.co.uk, Phaedra telah ditinggal bersama jasad ibunya itu seorang diri selam 17 jam.

Menurut laporan New York Daily News dan The Sun, bocah yang masih berusia 11 bulan kala itu, tidak menangis. Bocah itu hanya berpindah ruangan satu ke ruangan yang lainnya. (Ppt/Ade) 

Video Terkini