Sukses

Irrfan Khan Puji Shahrukh Khan

Meski banyak membintangi film Hollywood, namun Irrfan Khan tetap muji bintang Bollywood Shahrukh Khan.

Liputan6.com, Mumbai Nama Irrfan Khan mungkin kurang begitu populer untuk pecinta film Bollywood di Indonesia. Namun begitu, karir Irrfan bisa dibilang tak kalah cemerlang dibanding dengan megabintang Bollywood Shahrukh Khan.

Irrfan Khan mungkin jarang membintangi film Bollywood, namun untuk membintangi film Hollywood, aktor kelahiran 7 Januari 1967 ini cukup banyak. Irrfan sukses membintangi film Life of Pii, The Amazing Spider-Man, Slumdog Milionaire, The Namesake dan A Mighty Heart.

Meski begitu, Irrfan tak langsung merasa jumawa atau lebih besar dari Shahrukh Kha. Aktor yang juga terlibat di film Jurrasic World itu memuji Shahrukh Khan yang menurutnya sebagai aktor yang profesional dan berdedikasi. Seperti diketahui, Irrfan dan Shahrukh pernah sama-sama membintangi film Billu pada 2009 lalu.

"Pengalaman saya bekerja dengan dia sangat baik. Dia memiliki kejelasan tentang bagaimana film ini akan dibuat dan diposisikan. Dia melakukan syuting seperti ini film utamanya. Meski pun di situ dia tidak memainkan peran utama," puji Irrfan, seperti dikutip Bollywood.

Sementara itu, Irrfan juga mengaku sangat senang rekannya di film Lunchbox, Nimrat Kaur akan membintangi serial teve di Amerika Serikat, Homeland.

"Aku mengetahui bahwa Nimrat syuting untuk Homeland, itu adalah prestasi besar. Ketika Anda pergi ke negara-negara lain, suasana kerja, lokasi syuting berbeda dari apa yang kita lakukan di sini.Ini benar-benar pengalaman yang berbeda," kata Irrfan.