Sukses

George Clooney dan Sandra Bullock Main Film Bareng Lagi

Setelah main bareng di film Gravity, Sandra Bullock dan George Clooney akan kembali bertemu dalam film berjudul Our Brand is Crisis.

Liputan6.com, Los Angeles Setelah main bareng di film Gravity, Sandra Bullock dan George Clooney akan kembali bertemu dalam film berjudul Our Brand is Crisis.

Dikutip dari Variety Online, film Our Brand is Crisis disutradarai oleh David Gordon Green. Film ini diambil berdasarkan film dokumenter berjudul sama pada 2005. Film ini bercerita mengenai strategi kampanye perpolitikan di Amerika Serikat. Selain sebagai bintang utama, Sandra Bullock dan George Clooney juga menjadi eksekutif produser di film ini.

Sementara itu, Majalah Forbes baru-baru ini mengumumkan kalau Sandra Bullock menjadi artis Hollywood berpenghasilan tertinggi. Dalam setahun Sandra Bullock mendapat US$ 51 juta atau sekitar Rp 595 miliar.

Selama berkarier sebagai aktris, Sandra Bullock telah membintangi 43 judul film. Salah satu kesuksesan Sandra Bullock baru-baru ini adalah berkat film Gravity yang menjadi box office pada 2013. Tak hanya itu, lewat perannya sebagai Ryan Stone dalam film tersebut ia juga masuk dalam nominasi Best Actress di ajang Academy Awards untuk kedua kalinya.