Sukses

Begini "Es Buket Challenge" Versi Saipul Jamil

Saipul Jamil ikut melakukan ice bucket challenge. Simak kehebohan "es buket challenge" versi Saipul Jamil berikut ini!

Liputan6.com, Jakarta Saipul Jamil seolah tidak ingin ketinggalan melakukan Ice bucket Challenge alias mengguyur diri dengan seember air es. Entah darimana Saipul Jamil mendapat tantangan tersebut, pedangdut ini nampak begitu antusias menyiram dirinya dengan air es. Namun, saat ingin menjalan tantangan ice bucket challenge ada suatu kejanggalan yang diucapkan mantan suami Dewi Persik ini.

Dilansir dari tayangan Halo Selebriti, Rabu (27/8/2014), Saipul Jamil terlihat seperti tidak mengerti apa sebenarnya Ice Bucket Challenge tersebut. Bahkan, Saipul menyebut Ice Bucket Challenge menjadi "es buket challenge". Hal ini terdengar jelas saat Saipul seperti ragu menyebutkan kalimat tersebut.

"Kalau nyumbang yaa bisa-bisa aja, tetapi kalau mandi air es okelah. Sekarang saya mau melakukan tantang es buket challenge dari pemirsa Halo Selebriti. Siang-siang gini mandi air es rasanya seperti apa ya?" ujar Saipul Jamil.

Pria yang dikabarkan dekat dengan Rina Nose ini melakukan ice bucket challenge sebanyak dua kali. Pertama, Saipul Jamil menyiram dirinya sendiri dengan seembar air yang berisi banyak es batu. Tak cukup sekali, Saipul seolah ketagihan melakukan tantangan tersebut.

Dalam video tersebut bahkan terlihat Saipul Jamil bukan lagi mengguyur dirinya, namun mandi menggunakan air es. Pelantun tembang Ratu Dihatiku ini kemudian meminta kedua rekannya untuk menyiramnya dengan baskom yang lebih besar. Saipul nampak begitu kegirangan.

Setelah melakukan ice bucket challenge, Saipul Jamil kemudian menantang dua teman wanitanya yakni Dewi Persik dan Rina Nose. Jika kedua wanita ini tidak memberikan jawaban terhadap tantangan ini, mereka harus memberikan donasi sebesar 100 dollar AS.

Sebagaimana diketahui, ice bucket challenge merupakan sebuah kampanye atas kepedulian terhadap penyakit amyotrophic lateral sclerosis (ALS) yang dapat menyebabkan kelumpuhan. Tak hanya Saipul Jamil, sejumlah selebriti Tanah Air lainnya jga telah melakukan hal ini. (Fir/Ade)

Simak video kehebohan "Es Buket Challenge" versi Saipul Jamil berikut ini:

 

Video Terkini