Liputan6.com, Jakarta David Noah dikabarkan segera mempersunting bintang sinetron Gracia Indri. Ada reaksi unik ketika David dikonfirmasi soal kabar tersebut.
Dihubungi via telepon genggamnya, Senin (22/9/2014), David tertawa mendengar kabar itu. "Hahahaha, ehm... Hahahaha... Susah jawabnya nih saya. Nanti saja kalau semuanya sudah pasti," kata David yang saat dihubungi sedang menuju Bandung.
Baca Juga
Meski malu-malu, David mengakui kalau ia memiliki perasaan terhadap Gracia. Apalagi keduanya sudah berteman cukup lama.
Advertisement
"Hahahaha..saya sama dia dari dulu temenan, lihat nanti saja ya," ceplos David sambil tertawa.
Sebelumnya, ibunda Gracia Indri, Nevos Setyaningrum menuturkan bahwa putrinya memang menuju ke jenjang serius. Namun, ia tak sampai hati membeberkannya ke media. "Nanti biar yang bersangkutan saja yang kasih tahu, ya," tandas Nevos. (Jul/Ade)