Liputan6.com, Jakarta Sebagai ibu, Rheina Ipeh tentu sebal bila cinta putranya ditolak oleh si gadis pujaan. Namun, bukannya membesarkan hati sang anak agar tak sedih, Rheina punya cara lain; mendatangi gadis penolak cinta dan mengomelinya. Walah.
Tenang, hal itu tak terjadi di dunia nyata. Melainkan di film berjudul Gue Bukan Poconggg yang akan memulai proses produksi. Di film itu, Rheina Ipeh menjadi sosok ibu yang terlalu melindungi sang anak.
"Peran ku lebih ke ibu yang over-protect ke anak. Jadi kesannya ibu tomboy. Sampai-sampai, si anak cintanya ditolak, aku samperin tuh cewek yang nolak. Jadi ibu-ibu galak, hehehe," ungkap Rheina Ipeh di sela syukuran film tersebut di Kramat, Jakarta Pusat, Rabu (24/9/2014).
Peran Rheina Ipeh yang sedikit nyablak ini bisa dibilang mirip dengan peran-peran sebelumnya sebagai wanita berdarah Betawi. Rheina menuturkan tak mudah memainkan peran seperti itu.
"Orang merasa peran betawi enak. Padahal capek loh. Apalagi aku vakum kan sudah lumayan lama, dua tahun lebih," ceplos Rheina Ipeh.
Tak melulu memerankan sosok wanita Betawi, Rheina Ipeh sebenarnya ingin jajal peran lain. Misalnya jadi ibu-ibu mellow yang doyan nangis. "Tapi banyak komplain, katanya aku nggak cocok nangis. Cocoknya senang-senang saja, hehehe," tutup Rheina Ipeh.(Jul/Mer)
Cinta Anak Ditolak, Rheina Ipeh Jadi Galak
Sebagai ibu, Rheina Ipeh tentu sebal bila cinta putranya ditolak oleh si gadis pujaan.
Advertisement