Sukses

Aline Adita Bosan Jadi Orang Baik-baik

Dari beberapa film terdahulu, Aline selalu menjadi wanita baik.

Liputan6.com, Jakarta Gara-gara wajahnya yang melow, membuat Aline Adita kerap mendapat peran orang baik-baik. Dari beberapa film terdahulu pun demikian, Aline selalu menjadi wanita baik.

Bahkan di film terbarunya 7/24, janda Aditya Tumbuan ini kembali mendapat peran serupa. Padahal, Aline mengaku ingin mencicipi rasanya jadi orang jahat.

"Aku tuh belum pernah dapat peran yang aneh-aneh, dapatnya yang baik-baik terus. Padahal aku mau coba sih dapat peran penjahat," kata Aline di Grand Sahid Hotel, Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (29/10/2014).

Yang istimewa, di film barunya itu Aline ditantang untuk beradu akting dengan Dian Sastro dan Lukman Sardi. Pengalaman ini dianggap Aline sebagai hal yang menyenangkan.

"Aku jadi mantan pacarnya Lukman, ceritanya aku artis gitu. Jadi nggak susah sih pendalamannya. Rasanya senang ya, kenal Dian dan Lukman sudah lama banget, Dian juga sudah lama vakum, dan aku yakin filmnya akan bagus," papar artis kelahiran 17 Juli 1980 tersebut.

Selain itu, mantan model ini pun sudah jarang tampil di catwalk. Kini Aline merasa dunia akting lebih dipersiapkan sebagai karier jangka panjangnya.

"Kalau model sekarang kan kecil-kecil, muda, dan kurus. Kalau aku sudah 34 tahun, sekarang biar waktunya mereka. Aku akting saja, untuk jangka panjang, modeling kan jangka pendek," tandas wanita yang pernah berpacaran dengan Chef Juna.

Video Terkini