Liputan6.com, Tokyo Super Junior sukses menggelar konser selama dua hari di Tokyo, Jepang, 29 dan 30 Oktober 2014. Dalam aksi yang berlangsung di Tokyo Dome, Super Junior mampu memukau 110 ribu penonton.
Super Junior pun mengekspos kemampuan vokal dan koreografinya. Mereka membawakan dengan total 32 lagu ternama miliknya dalam Nihongo atau Bahasa Jepang, seperti Bonamana hingga Mr. Simple.
Ternyata ada cerita lucu dibalik konser Super Junior yang digelar di Tokyo. Melalui akun media sosial miliknya, Siwon membeberkan kejadian jenaka yang dialaminya bersama rekan-rekannya.
Super Junior sempat menghibur dengan mengenakan kostum atau tampil ala cosplay. Siwon memilih kostum centaur atau makhluk separuh manusia dengan tubuh kuda.
Sementara, Heechul memilih kostum favoritnya yaitu Anna dari film animasi Frozen. Kangin mengenakan kostum Elsa dengan versi kuat sehingga tampak aneh.
Siwon dan rekan-rekannya tersebut sempat kesulitan saat mengenakan kostum tersebut. Namun mereka tetap memakainya untuk tampil di atas panggung hanya untuk penggemar.