Sukses

Umroh, Reza Artamevira Kenang Kebersamaan Bersama Adjie Massaid

Reza tercatat sudah pergi ke Tanah Suci sebanyak empat kali.

Liputan6.com, Jakarta Beribadah umroh menjadi sesuatu yang sering dilakukan oleh penyanyi Reza Artamevira. Reza tercatat sudah pergi ke Tanah Suci sebanyak empat kali. Dirinya pun memiliki kenangan tersendiri saat umroh. Salah satunya adalah ketika umroh bersama dengan mantan suaminya Adjie Massaid.

"Tahun ini saya berangkat 9 Februari lalu. Kenapa saya ingat itu, karena saya sama mas Adjie (Massaid) menikah tanggal 9 Februari. Dan saya bersyukur bisa berangkat sama Zahwa dan Aaliya disaat mereka sudah besar. Karena dulu waktu sama mas Adjie kita berangkat bareng waktu mereka masih kecil, yang satu usianya 16 bulan dan yang satunya 2,5 tahun. Kebayang nggak tuh, nggak pake baby sitter juga kita berempat saja," kata Reza saat ditemui di acara Manasik Akbar First Travel di Stadion GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (1/11/2014).

Meski rumahtangganya bersama dengan Adjie kandas, Reza mengaku banyak kenangan yang muncul kembali saat dirinya beribadah umroh.

"Di Mekkah itu, di pelataran di hari terakhir saya ingat mas Adjie, karena waktu sama mas Adjie itu hotelnya persis di depan Masjidil Haram, terus aku kasih tahu anak-anak, waktu itu kita disini, terus aku kirim Alfatiha buat mas Adjie. Pas perjalanan pulang di pesawat saya mimpi ketemu mas Ajdie," tutur Reza.

Reza mengaku jika dirinya tidak berkomunikasi dengan mendiang mantan suaminya itu. Apalagi dirinya memang sudah lama tidak bermimpi dengan Adjie. "Tapi pas mas Adjie baru meninggal selama seminggu diimpikan terus," ujar Reza.

Saat ini Reza pun lebih memasrahkan hidupnya kepada Allah. Bahkan, saat memiliki masalah dirinya enggan untuk berbagi kepada orang lain.

"Saya merasa tidak pantas lagi mengeluh, karena Allah sudah memberi saya berkah, anugerah dan nikmat. Saya merasa manusia yang paling berbahagian di muka bumi ini. Saya nggak pernah bercerita masalah kesulitan saya kepada orang lain, bahkan sama anak saya," pungkasnya.