Sukses

Sempat Putus, Jennifer Lawrence dan Chris Martin Kembali Bersama

Jennifer Lawrence dan Chris Martin rupanya masih menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih dan mereka akan membantah rumor tersebut.

Liputan6.com, Los Angeles Belakangan hubungan Jennifer Lawrence dan Chris Martin dikabarkan sudah berakhir. Namun rupanya pasangan ini kembali menjalin kisah cinta mereka. Hal ini dibuktikan dengan kabar kalau Chris Martin akan ikut Jennifer Lawrence dalam promo film Hunger Games: Mockingjay di London.

Dilansir dari laman Dailymail, Kamis (6/11/2014), keikutsertaan Chris Martin tersebut seolah ingin menepis semua isu yang beredar tentang hubungannya dengan Lawrence. Memang sebelumnya, Lawrence dan pentolan Coldplay itu sudah tidak lagi sebagai sepasang kekasih.

"Chris memang akan ikut pergi ke London bersama Jennifer Lawrence untuk premiere film Hunger Games. Tetapi Chris tidak ingin terlihat tampil di depan publik saat acara tersebut. Mereka sudah membicarakan hal itu sebelum akhirnya bersama," ujar seorang sumber secara eksklusif.

Alasan Chris Martin tidak ingin tampil di depan publik lantaran dirinya tidak mau dinilai memanfaatkan situasi hubungannya demi kepentingan promo film Jennifer Lawrence. Pria berusia 34 tahun itu berhasil menyakinkan Lawrence kalau ia ingin serius menjalin hubungan dengan aktris cantik itu.

Sebelum hubungan mereka putus, aktris berusia 24 tahun itu sudah mengajak Chris Martin untuk ikut bersamanya dalam promo film The Hunger Games. Namun hal itu berantakan kala Lawrence melihat keakraban Chris Martin dengan mantan istrinya, Gwyneth Paltrow makan malam bersama. Kala itu, Lawrence tidak ingin dianggap sebagai orang ketiga dalam rumahtangga Chris dan Gwyneth.

Sementara itu, kedekatan pelantun hits Magic dengan Lily Allen hanyalah pertemanan saja. Mereka kepergok pulang bersama setelah pesta Halloween di rumah Kate Hudson, belum lama ini.(Fir/Feb)

Video Terkini