Sukses

Unggah Foto, Macaulay Culkin Ejek Berita Kematiannya

Diberitakan meninggal, Macaulay Culkin kesal. Ia lantas membuat parodi kematiannya.

Liputan6.com, Los Angeles Akhir minggu ini, Macaulay Culkin diberitakan telah meninggal dunia di apartemennya di Manhattan, New York oleh sebuah breaking news dengan judul `Breaking: Macaulay Culkin Found Dead at Age 34`, tetapi nyatanya, pemeran Kevin McCallister di film keluarga Home Alone tersebut masih sehat walafiat. Kabar itu lantas membuat Culkin bete.



Diberitakan Huffingtonpost, Selasa (11/11/2014) Pria yang kini berpenampilan gondrong tersebut membuat parodi atas kematiannya sendiri. Culkin mengunggah fotonya yang tengah terlihat terkapar mati. Culkin juga me-reka kejadian dari scene `Weekend At Bernie's`, sebuah film komedi 1989.



Dalam foto yang diunggahnya ke Twitter tampak Culkin diseret oleh seorang pria yang mengenakan wig putih. Culkin tampak seperti baru saja dipukul dan tak sadarkan diri.

Namun pada foto selanjutnya, Culkin muncul dengan kacamata hitam sambil membawa minuman Delaware Punch di tangannya. "Kami sedang menjalankan tur, hei kalian orang bodoh," tulis Culkin lagi. 



Nyatanya, Macaulay Culkin memang masih hidup dan sehat-sehat saja. (Put/Ade)

Video Terkini