Sukses

1D Disapa Kate Middleton, Harry Styles: Selamat Atas Benjolannya

Kate Middleton dan Pangeran William menemui One Direction saat kedua pihak menghadiri Royal Variety Performance.

Liputan6.com, London Terbentuk di Inggris, One Direction tentunya sangat menghormati para pemimpinnya, tak terkecuali Pangeran William dan istrinya, Kate Middleton. Ditambah lagi, nama salah satu personelnya, Harry Styles sama seperti nama panggilan adik sang pangeran.

Dilansir dari Dailymail, One Direction dihampiri oleh Pangeran William dan Kate Middleton pada Kamis (13/11/2014) lalu. Kala itu, One Direction tengah menghadiri acara Royal Variety Performance di Teater Palladium, London.

Saat bersalaman, Harry Styles berperilaku mirip seperti adik ipar Kate Middleton, Pangeran Harry. Harry Styles dengan santai memberi selamat kepada Kate Middleton atas kehamilan sang Duchess of Cambridge yang nantinya akan menjadi anak keduanya bersama Pangeran William beberapa bulan lagi.

Calon bayi di dalam perut Kate Middleton sudah kentara dengan terlihatnya tonjolan perut di balik gaun hitam yang kabarnya merupakan rancangan Diane von Furstenberg. Harry Styles pun mengaku berkata kepada Kate Middleton, "Saya bilang selamat atas benjolannya, (Meskipun) dia tidak terlihat berjendul."

Di acara itu, One Direction hadir dengan formasi lengkap, yaitu Harry Styles, Louis Tomlinson, Zayn Malik, Niall Horan, dan Liam Payne. Mereka semua tampil dengan kostum semi-formal sambil mengenakan celana panjang hitam ketat serta sepatu berwarna gelap.

"Saya pikir itu adalah hal yang paling membuat gugup di sepanjang hidup saya," ujar Liam Payne kepada laman The Mirror setelah menemui pasangan bangsawan itu.

Louis Tomlinson pun tidak kalah gugupnya dengan Liam. Ia dengan lantang mengaku, "Saya tidak memanggilnya 'bu'. Saya berkata, 'Hai, apa kabar? Saya Louis.'"

Sementara, Pangeran William yang terlihat mengenakan tuksedo klasik, juga tampak dekat dengan seluruh personel. Suami Kate Middleton itu mengaku kepada para personel One Direction bahwa ia sudah lama memperhatikan karier mereka. Royal Variety Performance sendiri terselenggara berkat dana bantuan dari Entertainment Artistes yang berada di bawah kebijakan sang Ratu. (Rul/Mer)