Liputan6.com, Jakarta Di tahun 1990an, Indonesia banyak melahirkan grup band rock yang lagu-lagu tetap disukai hingga sekarang. Di antara mereka adalah Boomerang dan Powerslaves.
Meski nama mereka tak lagi semegah 20 tahun lalu, namun bukan berarti Boomerang dan Powerslaves tak produktif. Baik Boomerang mau pun Powerslaves beberapa kali berganti personel. Namun begitu, mereka tetap bertahan dan produktif dengan menghasilkan karya-karya yang tetap disukai.
Pada 7 Desember 2014 bertempat di Albero Cafe Tebet, Boomerang dan Powerslaves akan diadu dalam konser bertajuk Rock 90's. Bisa dibayangkan seperti apa hingar bingar dan megahnya penampilan Boomerang dan Powerslaves yang dikenal memiliki sejumlah hits yang tetap enak didengar hingga kini.
"Masa keemasan Rock Indonesia di tahun 90-an, tak bisa dikubur begitu saja. Bahkan karya-karya dari kami, masih enak didengar untuk sepanjang masa atau everlasting," ujar Andi Babas, vokalis Boomerang yang menggantikan posisi Roy Jeconiah, saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Hal senada pun diungkapkan Heidy Ibrahim, vokalis Powerslaves. Vokalis yang memiliki suara khas ini mengaku tak sabar menyambut para rock mania dan penggemar Powerslaves.
"Semangat berkarya menjadikan kami ingin terus dikenang. Bara musik Rock Indonesia tak boleh padam karena zaman. Melalui event Rock 90’s membuktikan kami masih eksis sampai sekarang,” jelas Heidy, yang suaranya sangat indah membawakan lagu Malam Ini dan Jika Kau Mengerti.
Baik Boomerang mau pun Powerslaves mengaku sudah siap didukung oleh Boomers Indonesia dan Slaves Indonesia. "Mereka tidak saja datang dari Jakarta, tapi dari luar kota seperti Bandung, Bogor dan lainnya," kata Heidy.
Boomerang dan Powerslaves Bertarung di Konser Rock 90's
Konser Rock 90's yang menampilkan Boomerang dan Powerslaves akan berlangsung di Albero Cafe Tebet pada 7 Desember 2014.
Advertisement