Sukses

Super Junior Menggebrak Jepang dalam Super Show 6

Super Junior berhasil menggebrak Jepang dengan penampilan memukaunya pada konser Super Show 6.

Liputan6.com, Tokyo Super Junior kembali menunjukkan eksistensi sebagai boy band papan atas K-Pop yang namanya tak asing lagi di tanah kelahiran J-Pop dalam konser tahunan yang keenam, Super Show 6 (SS6). Aksi Super Junior di Osaka Kyocera Dome berhasil menarik perhatian 135 ribu penggemar.



Super Junior menggelar konser selama tiga hari berturut-turut, mulai dari 5 hingga 7 Desember 2014. hasilnya, ELF--sebutan penggemar Super Junior--histeris memenuhi arena konser dengan lightstick biru.

Super Junior yang mengharu biru ELF tampil total dengan 34 lagu miliknya, termasuk Bonamana, Mr.Simple hingga This Is Love. Super Junior bahkan menampilkan penampilan spesial saat menyanyikan lagu Bambina yang merupakan karya perdana dalam Nihongo atau bahasa Jepang.



"Kami tak menyangka bisa menggelar konser selama tiga hari berturut-turut di Kyocera Dome. Terima kasih karena telah mendukung dan mencintai kami. Kami akan membuat karya yang terbaik untuk kalian," ujar Leeteuk yang disambut dengan hsiteria penonton.



Super Show 6 yang berlangsung sepanjang 2014. Konser tahunan yang diselenggarakan Super Junior ini telah berhasil digelar di berbagai negara di dunia, mulai dari Jepang, Beijing hingga Taiwan.

Video Terkini