Liputan6.com, Jakarta Revalina S Temat dikabarkan akan segera mengakhiri masa lajangnya setelah ia dilamar sang kekasih akhir bulan lalu. Revalina sendiri selama ini cenderung tertutup dan enggan membahas hal ini di hadapan media.
Namun, usai mengisi acara di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Rabu (10/12/2014), Revalina S Temat berbagi sedikit informasi soal pernikahannya. Bintang film Hijrah Cinta itu ingin mengusung konsep pernikahan yang sederhana.
"Yang simpel aja. Pokoknya yang simpel, maaf ya saya buru-buru nih," kata Revalina S Temat.
Ia mengakui, saat dilamar oleh kekasihnya, Reny Aditya, Revalina sengaja tak mengundang media. Pasalnya, itu merupakan acara privat khusus bagi anggota keluarga saja.
"Nggak tertutup kok, tapi memang untuk anggota keluarga. Sudah ya," tandas Revalina S Temat sambil berjalan menuju mobilnya.(Jul/Mer)
Konsep Pernikahan Revalina S Temat Terungkap
Revalina S Temat dikabarkan akan segera mengakhiri masa lajangnya setelah ia dilamar sang kekasih akhir bulan lalu.
Advertisement