Sukses

Wika Salim Rilis Lagu <i>Da Aku Mah Apa Atuh</i>, Apa Artinya?

Kalimat Da Aku Mah Apa Atuh sebelumnya populer di media sosial seperti Twitter, Path dan Instagram dan kini dinyanyikan Wika Salim.

Liputan6.com, Bogor Cita Citata meroket namanya setelah menyanyikan lagu berjudul Sakitnya Tuh Disini. Jargon "Sakitnya Tuh Disini" yang sebelumnya populer di dunia maya dan bahasa gaul. Formula itu sepertinya ingin dipakai pedangdut Wika Salim.

Wika Salim yang sebelumnya sukses dengan single Pacar Mana Pacar kini merilis single ketiganya bertajuk Da Aku Mah Apa Atuh. Diakui oleh Wika, munculnya lagu Da Aku Mah Apa Atuh lahir karena kalimat tersebut cukup populer di media sosial.

Uniknya, lagu Da Aku Mah Apa Atuh diciptakan oleh Rani Permata dan Candra Permana. Seperti diketahui, Rani Permata adalah istri dari aktor Diky Candra. Sedangkan Candra Permana adik kandung Rani Permata.

"Da Aku Mah Apa Atuh, maknanya kurang lebih sebagai kalimat merendah. 'Saya ini siapa', kurang lebih begitu. Dan kalimat tersebut memang cukup populer di dunia maya," terang Cadra Permana saat ditemui di sela-sela pembuatan video klip Da Aku Mah Apa Atuh di kawasan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, Jumat (12/12/2014) malam.



Sedikit berbeda dari penggunaan di media sosial yang untuk lucu-lucuan, tema di lagu Da Aku Mah Apa Atuh lebih memberikan pesan semangat kepada pendengarnya.

"Lagu ini sebenarnya lebih memberi pesan kepada masyarakat agar tetap semangat. Di tengah hidup yang susah, BBM naik, dan segala permasalahan, lagu ini diharapkan bisa memberikan semangat dan hiburan," lanjut Candra.

Wika Salim sendiri sebagai penyanyi mengaku sangat senang membawakan lagu Da Aku Mah Apa Atuh. Cewek kelahiran Bogor, 26 Februari 1992 ini berharap mampu meraih kesuksesan seperti lagu sebelumnya, Pacar Mana Pacar.

"Karena lagu Pacar Mana Pacar juga hampir sama dengan Da Aku Mah Apa Atuh, yang tercipta karena kalimat tersebut ramai di media sosial. Saya berharap bisa mengulang sukses seperti lagu Pacar Mana Pacar," tutur Wika Salim.

Lagu Da Aku Mah Apa Atuh dirilis pada 12 Desember 2014 dan akan diputar di seluruh radio di Tanah Air.