Sukses

Main Lenong, Prilly Latuconsina Takut Tak Lucu

Prilly Latuconsina harus berakting dengan gaya lenong betawi yang alur ceritanya sudah ditentukan tim SCTV.

Liputan6.com, Jakarta Ada hal unik yang disajikan dalam perhelatan perayaan malam pergantian tahun tadi malam. Di acara Gempita 2015 SCTV, para pemain sinetron Ganteng Ganteng Serigala (GGS) harus beradu akting dengan pemain sinetron Emak Ijah Pengen ke Mekkah (EIPM).

Namun akting kali ini bukan sembarang akting. Mereka harus melakukannya dengan gaya Lenong Betawi yang alur ceritanya sudah ditentukan tim SCTV bertajuk Panah Asmara Bang Ocid. Tentu ini menjadi hal baru bagi para artis GGS.

Seperti Prilly Latuconsina contohnya. Pemeran Prilly dalam sinetron GGS tersebut, mengaku canggung saat ngelenong di panggung spesial nan megah yang telah dipersiapkan SCTV.

"Sumpah ini tuh nggak biasa banget. Jujur, aku takut banget jadi garing dan nggak lucu tadi. Makanya aku ngikutin script aja," kata Prilly di Mako Brimob, Bogor, Jawa Barat, Kamis (1/1/2014).

Kebiasaan bercanda dengan teman-temannya tidak membuat Prilly tampil percaya diri pada perayaan tersebut. Faktor banyaknya penonton menjadi beban tersendiri bagi Prilly untuk ngelenong bersama Trio Ubur Ubur.

"Kalau Bang Ocid dan lain-lainnya kan sudah expert banget soal beginian. Mereka asik banget timpal-timpalannya. Aku tuh canggung, apalagi diliatin penonton. Takut nggak lucu. Kalau sama teman sih cuek saja mau lucu apa nggak," pungkas Prilly. (Cho/Rul)