Liputan6.com, Jakarta Merayakan Tahun Baru tidak harus dilakukan dengan foya-foya. Bisa juga dilakukan dengan beribadah. Seperti yang dilakukan oleh beberapa artis kita yang merayakan pergantian tahun dengan menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci, Mekkah. Berikut beberapa artis yang memilih untuk umrah tersebut.
Baca juga:
Ini Ramalan Tepat Ki Kusumo Selama 2014
Advertisement
Ki Joko Kendil: Pesawat AirAsia yang Hilang Segera Ditemukan
Ki Joko Kendil Dapat Pesan Gaib Sebelum AirAsia Hilang
Cerita Artis-artis yang Takut Naik Pesawat Terbang
Kata Ki Joko Bodo tentang Kondisi Penumpang AirAsia
Ki Joko Bodo: Pesawat Air Asia Masuk Portal Gaib
Lucunya 10 Nama Asli Artis Indonesia
Pengakuan 5 Artis Cantik Soal Masturbasi
1. Yuni Shara
1. Yuni Shara
Artis penyanyi Yuni Shara mengisi pergantian Tahun Baru dengan beribadah umrah. Pergi ke Makkah, Yuni membawa serangkaian doa, salah satunya adalah jodoh.
"Mudah-mudahan ketemu (jodoh) di tempat yang baik," kata Yuni.
Selain meminta jodoh, mantan kekasih Raffi Ahmad itu berharap tahun 2015 menjadi miliknya. Di mana kariernya sebagai penyanyi bisa eksis kembali. "Iya, doa khusus supaya diberi rezeki kesehatan materi nikmat dan barokah," tandasnya.
Advertisement
2. Laudya Cynthia Bella
2. Laudya Cynthia Bella
Artis Laudya Cynthia Bella juga menghabiskan malam pergantian Tahun Baru dengan beribadah umrah. Laudya tak sendiri, dirinya umrah bersama dengan kakak perempuannya tanggal 31 Desember kemarin.
"Aku belum pernah umrah saat tahun baru dan kebetulan cita-cita aku juga. Semua yang aku urusin lancar. Sudah jalannya, menurut aku," ujar Bella.
Bella sejak lama ama ingin beribadah umrah saat tahun baru. Apalagi, pekerjaannya akhir tahun ini sudah selesai. Menurut dia, ibadahnya itu tidak untuk melarikan diri dari masa lalu. Bagi Bella, masa lalu dijadikan sebagai pelecut semangat untuk menuju masa depan yang lebih baik.
3. Alika
3. Alika
Penyanyi Alika juga menghabiskan malam Tahun Baru dengan menunaikan ibadah umrah bedengan keluarga. Hal itu rupanya sudah dia lakukan semenjak tahun lalu dan berencana kembali lagi tahun ini. Â
"Tahun lalu sudah umrah dan tahun ini umrah lagi. Mau-mau aja sih soalnya hawanya lebih dingin dibandingkan umrah waktu tengah tahun," ujar Alika.
Lantas apakah Alika sudah punya rencana untuk tahun 2015 nanti? "Resolusi di 2015 sepertinya harus lebih sering olahraga. Di rumah ada sih sepeda statis sama kolam renang, karena kan keluarga aku rajin banget olahraga. Jadi aku juga pengen ikut rajin begitu," usai Alika.
Advertisement
4. Pevita Pearce
4. Pevita Pearce
Liburan akhir tahun 2014 dan awal 2015 dijalani oleh Pevita Pearce dengan beribadah umrah. Pevita mengutarakan bahwa ia sudah mempersiapkan beberapa hal untuk umrah yang akan ia jalani.
"Persiapan umrah lebih ke persiapan diri sendiri saja. Karena memang ini mau ibadah. Mau menghadap ke Yang Maha Kuasa. Ini kesempatan yang tidak semua orang bisa, dan aku bersyukur," ujarnya.
Selain itu, Pevita juga menghentikan segala kegiatannya di dunia hiburan Tanah Air. Ia mengambil cuti dari promo film, dan sengaja tidak mengambil pekerjaan yang banyak menyita waktu.
5. Ayu Dewi
5. Ayu Dewi
Jika artis lain merayakan malam pergantian tahun baru dengan berlibur atau menerima tawaran manggung, lain halnya Ayu Dewi. Presenter ini menyingkir sejenak dari gemerlap dunia hiburan. Dia hendak beribadah umrah.
"Tahun baru memang sudah planning mau umrah. Sebelum menikah, kerja, kerja terus. Sesudah nikah, janjian sama suami, tahun baru mau umrah," ucap Ayu.
Dalam melaksanakan ibadah umrah tahun ini, sahabat Raffi Ahmad itu ditemani suami dan putrinya yang masih balita, Aqilah Dewi Humairah.
"Ini pertama kalinya bawa anak umrah. Kita mau berdoa, biar mengulang nikmat sama semua anggota keluarga," tutur Ayu.
Advertisement