Sukses

Dituding Bikin Istri Ruben Onsu Sakit, Suhu Naga Ogah Minta Maaf

Suhu Naga meramalkan bahwa istri Ruben Onsu, Sarwendah kesehatannya akan makin memburuk pada 2015 ini.

Liputan6.com, Jakarta Hampir satu bulan ini Ruben Onsu menyimpan amarah terhadap peramal nasib artis Suhu Naga. Amarah Ruben baru bisa reda jika peramal berkacamata itu menyatakan permintaan maaf lewat media. Lantas, apakah Suhu Naga bersedia melakukan hal tersebut?

"Saya nggak akan meminta maaf. Untuk apa? Ramalan yang saya keluarkan itu berdasarkan penerawangan dan penglihatan yang saya dapat," kata Suhu Naga saat dihubungi Liputan6.com via telepon, Selasa (6/1/2014).

Seperti diketahui, pangkal kekesalan Ruben Onsu bermula ketika Suhu Naga meramalkan bahwa kesehatan istrinya, Sarwendah, akan makin buruk di tahun 2015. Ruben sedih, ucapan negatif itu harus dilontarkan Suhu Naga lewat sebuah infotainment.

Suhu Naga sempat mengaku bahwa ucapannya di tayangan infotainment tersebut dipotong sehingga muncul salah paham terhadap Ruben Onsu.

Di lain sisi, Ruben Onsu menyatakan gara-gara ramalan Suhu Naga, Sarwendah stres hingga mengalami pendarahan. Ia pun meminta Suhu Naga menarik ramalan tersebut.(Jul/Mer)

 

Baca juga:

Ruben Onsu Ogah Bertemu Suhu Naga

Ruben Onsu: Prediksi Suhu Naga Bikin Sarwendah Pendarahan Hebat

Disebut Ramal Istri Ruben Onsu Buruk, Ini Kata Suhu Naga

Ruben Onsu Marah Besar Istri Diramal Buruk

Video Terkini