Liputan6.com, Jakarta Vicky Shu tak menutup mata dengan rekan-rekan sesama musisi yang akrab dengan narkoba. Meski begitu, ia berusaha untuk mempertahankan prinsip berkarier tanpa harus bersentuhan dengan obat-obatan terlarang.
Salah satu caranya, dikatakan Vicky Shu, yakni dengan menjaga pergaulan di dunia hiburan. Ia bahkan harus selektif memilih teman yang memang bukan pengguna narkoba.
"Aku berteman dengan banyak orang, dari kalangan apapun. Tapi kalau berteman, aku juga milih-milih, lebih ke yang hati-hati," ucap Vicky Shu saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (9/1/2015).
Vicky Shu sadar jika pergaulan yang salah, bisa menjerumuskan dirinya untuk melakukan hal-hal negatif seperti menggunakan narkoba.
"Buat aku berteman sama siapapun boleh-boleh saja, tapi nggak memaksakan aku untuk ikut ini dan itu," urai dia.
Sejauh ini, dikatakan Vicky Shu, teman-teman dekat ikut membantu dirinya untuk menjalani hidup yang lurus dan positif. Sebab, Vicky Shu merasa tak pernah ditawari untuk melakukan hal-hal negatif
"Nggak, mereka tahu kalau aku orangnya kuat (memegang prinsip)," tutup Vicky Shu.(Gie/Mer)
Cara Vicky Shu Hindari Narkoba
Vicky Shu sadar jika pergaulan yang salah, bisa menjerumuskan dirinya untuk melakukan hal-hal negatif seperti menggunakan narkoba.
Advertisement