Sukses

Pacari Kakak Jessica Iskandar, Kartika Putri Belum Dapat Restu

Ternyata, bintang film 'Nenek Gayung' ini belum mengantongi restu dari orangtuanya untuk menikah dengan sang kekasih.

Liputan6.com, Jakarta Jalinan asmara Kartika Putri dengan Erick Iskandar semakin memperlihatkan tanda-tanda keseriusan. Keduanya juga sudah tak lagi malu-malu memperlihatkan kemesraan.

Kendati demikian, artis berusia 25 tahun tersebut belum berani memasang target diri untuk menikah dengan kakak kandung Jessica Iskandar tersebut.

Ternyata, bintang film 'Nenek Gayung' ini belum mengantongi restu dari orangtuanya untuk menikah dengan sang kekasih. Karena itu, Kartika Putri pun memilih untuk bersabar dalam menjalani hubungan cintanya.



"Erick itu sayang banget sama Kartika, tapi belum direstuin sama orangtua Kartika," ungkap Raffi Ahmad, sahabat Kartika Putri saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (18/1/2015).

Sementara itu, bukti keseriusan Erick Iskandar dalam menjalani jalinan cinta bersama Kartika Putri juga terlihat semakin serius. Baru-baru ini, Erick Iskandar diketahui memberikan cincin sebagai kado untuk Kartika Putri. (GIE/Put).

Video Terkini