Sukses

Kisah Hidup Sam Brodie Akan Difilmkan

Sam Brodie ingin film tentang kisah hidupnya, Move On bisa menginspirasi banyak orang.

Liputan6.com, Jakarta Sam Brodi akan memfilmkan buku berjudul Samuel, Samantha and Me. Buku tersebut menceritakan kisahnyata Sam Brodie yang sempat menjadi seorang waria hingga saat ini yang telah memiliki istri dan seorang anak. Film itu sendiri rencananya berjudul Move On.

Pemilik nama asli Samuel D. Brodie itu menuturkan, buku tersebut telah menginspirasi dan banyak waria yang berkonsultasi dengannya.

"Para waria pas baca buku saya jadi suka tanya, kok bisa. Pada minta saran dan masukan buat berubah," kata Sam Brodie saat ditemui di kawasan Casablanka, Jakarta Selatan, Senin (2/2/2015).

Di film Move On nanti, Sam ingin alur ceritanya sesuai dengan kisah nyata yang ia alami. Hal itu juga yang menjadi alasan mengapa Sam akan memerankan dirinya sendiri di film tersebut.

"Ini baru pertma kali saya main film. Saya jadi dua peran, karena saya jadi Samantha dan Samuel. Saya harus menyesuaikan saya yang dulu dan sekarang," ujar Sam, yang terkenal setelah membintangi acara reality show Big Brother di Inggris.

Sam berharap, film ini tak hanya menginspirasi para waria, tapi juga seluruh umat manusia. Sebab menurut Sam, film ini memiliki banyak pesan positif yang bisa menjadi hikmah semuar orang.

"Nggak ada orang yang langsung bahagia. Pasti butuh proses yang panjang buat mencapai hal itu. Semoga film ini bisa menjadi inspirasi," harap Sam.

Rencanaya, film karya rumah produksi 181 Picture itu baru akan syuting pada 9 Februari mendatang. Untuk lokasi syuting film Move on akan mengambil beberapa lokasi seperti, Bogor, Bali, Singapura dan Italia. (fei)