Liputan6.com, Los Angeles Kim Kardashian baru-baru ini menjawab pertanyaan seorang penggemar di Twitter. Kim Kardashian selama ini memang sering sekali selfie alias mengabadikan foto yang diambil sendiri dan mengunggahnya ke internet.
Namun kali ini ia mengungkapkan sesuatu hal yang tak biasa, dikutip Huffington Post, Rabu (4/2/2015) Kim mengutarakan keinginannya selfie dengan Yesus atau mendiang ayahnya, Rob Kardashian, yang sudah meninggal pada September 2003.
Advertisement
Entah apa maksud jawaban Kim itu, ia juga menulis bahwa ia belum bisa memutuskan. Pertanyaan itu datang dari seorang dengan akun bernama UpdateJenner. "#KimsDataStash @TMobile @KimKardashian kali saja kau bisa berselfie dengan siapapun, hidup atau mati. Siapa yang akan kau pilih?" tulis penggemar itu.
Kim lalu menjawab dengan aplikasi T-mobile dengan jawaban yang mencengangkan."@UpdateJenner Ayahku atau Yesus atau Marilyn Monroe. Aku tidak bisa memutuskan #KimDataStash," balas Kim
Kim belum lama ini memang sedang banyak dibicarakan. Pasalnya Kim kembali menunjukkan bokong besarnya di majalah. Kali ini Kim tampak berlutut dan mengarahkan bokongnya itu ke arah kamera sambil merokok.
Â
Â