Liputan6.com, Jakarta Masih berbekas di ingatan para fans kalau Owl City sangat akrab dengan tanah Air Kita. Bagaimana tidak, tren sosial media Indonesia dengan sebutan "gaya alay" pun ikut ditiru Owl City untuk menyapa para penggemarnya.
Dan mereka tidak lama lagi akan kembali menyapa para fansnya di Indonesia. Pada 10 Mei mendatang, Owl City akan bertandang ke Bali sebelum sehari setelahnya pada 11 Mei akan manggung di Jakarta.
Informasi tersebut dituangkan dalam akun Twitter resmi Owl City dengan kutipan "Just announced shows in Indonesia AND Philippines! Head to http://www.owlcitymusic.com/tour for more details!"
Advertisement
Owl City akan tampil di Bali dengan menggunakan tempat Sky Garden Legian, dan tampil di Jakarta dengan menggunakan tempat Rolling Stone Cafe. Berdasarkan pantauan Liputan6.com, harga tiket sudah dapat terlihat.
Menurut situs Jakarta Concerts, tiket konser Owl City di Bali dibanderol dengan harga Rp750 ribu. Dan untuk konser Owl City di Jakarta dikenakan biaya sebesar Rp650 ribu. Bagi superfans Owl City, wajib membayar Rp1 juta untuk meet & great dengan band pelantun Fireflies tersebut.
Untuk diingat, pada September 2012 Owl City menyapa para penggemarnya dengan kicauan alay. "How I Became an Alay #wkwkwk h4h4 l33t bR00t4l h4t3rz -.- #alay. kOp1 luW4k! lolz nA5i g0r3ng ('._.')." praktis membuat ribuan fansnya merewteet kicauan Owl City tersebut. (fei)