Sukses

Hari Valentine, Al Unggah Foto Dhani-Maia Masa Pacaran SMA

Ini bukan kali pertama Al mengunggah foto masa indah kebersamaan Maia dengan Ahmad Dhani.

Liputan6.com, Jakarta Ahmad Al Ghazali punya cara khusus mengungkapkan perasaan cinta di hari kasih sayang atau Valentine. Bukan dengan mengunggah foto bersama pacar ataupun sekotak coklat dengan tanda hati, melainkan lewat foto orangtuanya Ahmad Dhani dan Maia Estianty.

Kita semua tahu, Dhani dan Maia kini sudah tak lagi tinggal satu atap sebagai suami-istri. Namun, tampaknya Al mungkin masih berharap ayah-ibunya rujuk. Atau, ia sekadar ingin mengenang lagi masa-masa indah kebersamaan orangtuanya tepat di hari Valentine.

Tepat Sabtu (14/2/2015) kemarin, Al mengunggah foto Ahmad Dhani dan Maia Estianty saat pacaran di masa muda. Tepatnya ketika Maia masih SMA karena di foto hitam-putih itu kelihatan Maia berseragam SMA. Sementara itu, Dhani mengenakan kaus dan rambutnya gondrong.

Al menulis komentar singkat di foto itu, "Happy valentine."

Ini bukan kali pertama Al mengunggah foto masa indah kebersamaan Maia dengan Ahmad Dhani. Pada Kamis (12/2/2015), Al juga mengunggah foto lawas orangtuanya. Di foto itu tampak Dhani dan Maia sedang bersama teman-temannya.

"Cuteness level 900 Mom & Dad," tulis Al Ghazali sebagai caption foto tersebut. (Ade)

Video Terkini