Liputan6.com, Tangerang Penyanyi Michael Idol tengah sibuk menggarap videoklip single terbarunya berjudul Love Alone. Meski sudah kerap menyanyikan banyak lagu, pemilik nama asli Michael Herman Jakarimilena mengaku masih menemukan kesulitan dalam singlenya kali ini.
Menurut Michael, lantaran lagu ciptakan popo Fauzan berbahasa Inggris. "Kendalanya dari bahasa. Ini lagu pertama saya berbahasa inggris. Adaptasinya dalam banget, jadi waktu dikirim saya berusaha untuk menyesuaikan diri," kata Michael ditemui di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (12/3/2015).
Diyakini suami Alena Wu, Michael bisa membawakan lagu tersebut dengan baik. Meski, Michael berulang kali konsultasi dengan Popo Fauzan untuk mendapatkan hasil yang sempurna.
"Saya memilih Michael tidak pakai seleksi, hanya melihat Michael memiliki potensi. Dia punya karakter suara yang khas," ujar Popo Fauzan.
Advertisement
Single `Love Alone` ini diluncurkan di tengah industri musik sedang melemah. Namun Popo optimis karyanya ini bisa diterima di pasar musik Tanah Air.
"Aku memunculkan karya aku dengan warna sendiri, tanpa mengikuti industri sekarang. Kalau gandeng dengan label warnanya pasti berbeda," tandas Popo Fauzan.(Pur/Mer)