Sukses

Jelang Sidang Perdana, Kondisi Tessy Srimulat Memprihatinkan

Menjalani sidah pertama kasus narkoba, begini kondisi Tessy Srimulat.

Liputan6.com, Jakarta Hampir lima bulan sudah komedian Tessy Srimulat menginap di hotel prodeo lapas kelas IIA Bulak Kapal, Bekasi. Tessy tertangkap tangan usai menggunakan Shabu oleh Direktorat Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri pada 23 Oktober 2014 lalu.

Jelang sidang perdana, Taufik Husni selaku kuasa hukum Tessy menceritakan kondisi terkini sang komedian nyentrik itu. Beberapa hari yang lalu, Taufik sempat membesuk Tessy untuk memberikan motivasi agar Tessy kuat jalani persidangan.

"Berat badan Tessy menurun, kondisi terakhir pas saya jenguk itu dia diinfus. Waktu ketangkap mas Tessy beratnya 67 kilo, lalu turun 20 kilo selama di RS Soekamto dan Lido," kata Taufik melalui sambungan telepon, Rabu (18/3/2015).

Sejak Tessy dipindahkan ke Lapas Bulak Kapal, kondisi Tessy semakin memprihatinkan.

"Nah pas pindah ke lapas Bulak Kapal beratnya turun lagi, jadi cuma 39 kilo, tinggal tulang dan kulitnya saja. Dia makan selalu muntah. Makan masih belom bisa lewat mulut, tetapi lewat infus. Dia makannya bubur," papar Taufik.

Usai ditangkap pada 23 Oktober 2014 silam, oleh jajaran Direktorat Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Polri, Tessy Srimulat sempat tak sadarkan diri karena meminum cairan pembersih kloset. Tessy pun sempat dilarikan ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta.

Sejak saat itu, Tessy sudah tak lagi bisa mengkonsumsi makanan seperti biasa. Kuasa Hukum Tessy, Taufik Husni menjelaskan bahwa kliennya tersebut hanya memakan bubur saja. Tak bisa memakan makanan berat.

"Tessy hanya makan bubur saja. Kalau makan selalu muntah. Senin kemarin Mas Tessy masih diinfus," kata Taufik.

Sebagai kuasa hukum, Taufik berharap hari ini Tessy bisa menjalani proses sidang perdana dengan lancar. "Mudah-mudahan agenda hari ini dijalani Tessy dengan lancar mengingat kondisinya yang masih lemas," papar Taufik.

Namun begitu, Taufik menerangkan kalau sang komedian masih memiliki semangat untuk tetap menjaga kondisi tubuhnya.

"Setiap pagi Tessy berjemur untuk jaga kesehatan. Semangat Tessy masih kuat, tapi kondisi perutnya nggak mau menerima makanan karena menenggak cairan itu kan," tandas Taufik.

Video Terkini